Ciamis, (harapanrakyat.com),- Stock atau ketersediaan darah di Kabupaten Ciamis pada beberapa bulan ini sedang mengalami krisis. Hal ini memaksa Palang Merah Indonesai {PMI} Ciamis untuk mencari relawan yang mau mendonorkan darahnya.
âPadahal kita tahu kebutuhan kita dalam setiap bulan bisa mencapai 500 labu darah. Sementara stock kita kali ini tidak sebanyak itu,â kata Eni Rohaeni, Kepala Unit Transfusi Darah (UTD) Palang Merah Indonesia (PMI) Kab. Ciamis, pada kegiatan donor darah Keluarga Satpol PP Ciamis, Senin {7/3}.
Eni mengatakan, krisis persediaan darah sedang melanda pihaknya. Meski begitu, Eni merasa beruntung karena awal tahun ini permintaan darah masih tergolong rendah jika dibandingkan dengan awal tahun 2010.
Dia menyebutkan, persediaan darah yang ada di pihaknya saat ini hanya 63 labu darah. Sementara pengeluaran rata-rata darah mencapai 400 hingga 500 labu darah dalam setiap bulan.
Ia menyebutkan, dari 63 labu yang ada, 60 labu diantaranya jenis golongan darah B dan tiga lainya golongan darah A. Sedangkan golongan darah O dan AB hingga kini masih kosong. Ia juga mengira, ke-63 labu darah tersebut hanya mampu menutupi kebutuhan satu minggu ke depan.
Lebih lanjut Eni mengungkapkan, pengguna darah hasil donor di Kab Ciamis paling banyak untuk penderita thalasemia. Penderita ini di Kabupaten Ciamis tercatat mencapai 125 orang. Sedangkan di luar itu, darah hasil donor digunakan juga oleh pasien RSUD Ciamis dan Kota Banjar.
âMengatasi hal itu, biasanya jika kami kekurangan stock darah, kami meminta bantuan dari PMI Sumedang dan Depok,â katanya.
Kepala Satpol PP Kab. Ciamis, Yusuf, ketika ditemui HR, mengaku prihatin dengan kondisi stock darah di Kab Ciamis. Padahal Kebutuhan darah di Ciamis selalu tidak seimbang dengan jumlah pendonor yang datang ke PMI. Untuk itu, Yusuf berencana melakukan kegiatan donor darah secara rutin, atau setiap triwulan.
âSemula, kami hanya merencanakan jumlah pendonor kali ini paling banyak 15 orang dari anggota dan istri-istri Satpol PP. Ternyata sampai siang, jumlahnya melebihi target yang kami kira,â pungkasnya. (es)