Sabtu, Maret 15, 2025
BerandaBerita CiamisABSINDO Ciamis Butuh Suntikan Modal dari Pemkab

ABSINDO Ciamis Butuh Suntikan Modal dari Pemkab

Ciamis, (harapanrakyat.com),- Asosiasi Baitul Mal wa Tanwil Indonesia (ABSINDO) Cabang Ciamis membutuhkan suntikan permodalan dari Pemkab Ciamis. Subsidi Permodalan tersebut diperuntukan bagi peningkatan pelayanan BMT seperti modal investasi dan  pemasaran.

“Kami butuhkan subsidi permodalan dari Pemkab Ciamis, untuk meningkatkan kapasitas layanan BMT bagi masyarakat Ciamis. Subsidi Permodalan tersebut akan kami gunakan untuk modal investasi dan layanan pemasaran,” kata Sekretaris ABSINDO Cab. Ciamis , Dadan Afif Hamdan, S.Ag., Minggu lalu.

Dadan, yang juga pngelola BMT Miftaussalam Handapherang, menambahkan, peran Pemkab dalam menghidupkan BMT sangat diperlukan ditengah kebutuhan masyarakat akan layanan kredit mikro berbasis Syariah.

Menurut Dadan, rekan-rekannya di Kota Tasikmalaya, kini sudah bisa bernafas lega setelah Pemkot Tasik mengeluarkan kebijakan subsidi permodalan bagi BMT yang ada di Kota Resik tersebut.

Saat ini di Kabupaten Ciamis, lanjut Dadan, terdapat 15 unit BMT yang sudah melayani kredit mikro berbasis syariah,  bagi keperluan peningkatan perekonomian masyarakat Ciamis.

“Karena peranannya, BMT mampu mengerakkan sektor riil perekonomian mikro masyarakat, seperti usaha retail, UKM, pertanian dan peternakan. Untuk itu, BMT perlu ditempatkan secara strategis dalam pembangunan sektor perekonomian masyarakat Ciamis. Dan solusinya, suntikan modal dari Pemkab,” katanya.

Masih menurut Dadan, dengan berdirinya belasan Unit BMT di Kab. Ciamis, pihaknya sudah merekrut puluhan tenaga kerja di bidang administrasi keuangan. Dan itu bukti, bahwa kesempatan kerja bagi warga Ciamis sudah bisa terjamin. (dk)

Mengulas Upacara Labuh Saji, Ritual Unik Nelayan Di Palabuhanratu Sukabumi

Mengulas Upacara Labuh Saji, Ritual Unik Nelayan Di Palabuhanratu Sukabumi

Selain sebagai destinasi memukau, Palabuhanratu di Sukabumi juga memiliki tradisi yang memiliki makna mendalam bernama Upacara Labuh Saji. Tradisi ini sudah berlangsung turun temurun...
Penemuan Mumi Kucing Purba Bertaring Pedang di Yakutia

Penemuan Mumi Kucing Purba Bertaring Pedang di Yakutia

Kucing purba bertaring pedang cukup mengejutkan di kalangan ilmuwan. Penemuan ini sebenarnya sudah berlangsung pada tahun 2020 silam. Akan tetapi, kian menyita perhatian dan...
Ketahui Cara Mengatasi Burung Cendet Macet Bunyi dan Penyebabnya

Ketahui Cara Mengatasi Burung Cendet Macet Bunyi dan Penyebabnya

Cara mengatasi burung cendet yang macet bunyi penting untuk dipelajari bagi para kicau mania. Salah satu alasannya karena burung ini terkenal memiliki kemampuan berkicau...
Upaya Pemkab Sumedang untuk Optimalkan Penggunaan DBHCHT 2025

Upaya Pemkab Sumedang untuk Optimalkan Penggunaan DBHCHT 2025

harapanrakyat.com,- Pemkab Sumedang, Jawa Barat, berupaya optimalkan penggunaan Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT) tahun 2025, untuk meningkatkan perekonomian masyarakat. Sebagai informasi, bahwa...
Petani di Langkaplancar Pangandaran Berharap Harga Gabah Stabil

Masuki Masa Panen, Petani di Langkaplancar Pangandaran Berharap Harga Gabah Stabil

harapanrakyat.com,- Saat ini, sejumlah petani di wilayah Kecamatan Langkaplancar, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, sudah banyak yang memulai panen padi. Para petani pun berharap harga...
Kasus Asusila dan Narkoba

Mantan Kapolres Ngada Jadi Tersangka Kasus Asusila dan Narkoba, Begini Kronologinya

harapanrakyat.com,- Mantan Kapolres Ngada, Nusa Tenggara Timur (NTT), AKBP Fajar Widyadharma Lukman Sumaatmaja resmi menjadi tersangka dalam kasus asusila dan narkoba. Kasus ini sempat mengguncang...