Jumat, Mei 9, 2025
BerandaBerita CiamisSDN 1 Linggasari Butuh Perpustakaan dan Rehab Kelas

SDN 1 Linggasari Butuh Perpustakaan dan Rehab Kelas

Ciamis, (HR),- Sekolah Dasar Negeri (SDN) 1 Linggasari Kec Ciamis Kab Ciamis membutuhkan rehabilitasi ruangan kelas untuk proses kegiatan belajar mengajar (PKBM) dan perpustakaan. Pasalnya, tujuh ruangan kelas kondisinya sudah tidak layak pakai.

Komite SDN 1 Linggasar, Dedi Udeng, senin (6/6) mengatakan, dari 12 ruangan yang ada, hanya 5 ruangan saja yang dapat dipakai. Selebihnya, ruangan tersbeut berada dalam kondisi tidak bias digunakan.

Mensiasati hal itu, Dedi menjelaskan, pihak sekolah melakukan PKBM dengan metode rolling (bergantian), karena menyesuaikan jumlah ruangan. Menurut Dedi, saat ini, jumlah siswa SDN 1 Linggasari mencapai 276 siswa, dan dibagi ke dalam 12 rombel.

“Untuk kelas 3a dan 3b pembelajarannya secara bergantian dengan ruangan kelas 1 dan 2. Sedangkan siswa kelas 4a dan B disatukan dalam satu ruangan,” katanya.

Meski kondisinya seperti itu, pihak sekolah tetap menyelenggarakan proses belajar mengajar bagi siswa, walaupun banyak kekhawatiran, jika melihat bangunan yang sangat membahayakan para siswa. Dedi menambahkan, untuk menunjang kelancaran proses belajar mengajar, pihaknya berharap bantuan rehabilitasi kepada pemkab. Ciamis.

Selain ruangan kelas, pihak sekolah juga membutuhkan ruangan perpustakaan. Diakui Dedi, SDN 1 Linggasari belum memiliki ruangan tersebut. Padahal, perpustakaan dapat menunjang prestasi siswa menjadi lebih baik.

“Mudah-mudahan apa yang sekolah butuhkan bisa segera direalisasikan. Karena hal itu juga demi kelancaran proses belajar mengajar di sekolah ini,” pungkasnya. (DSW)

Sah Menikah, Video Klip Lawas Maxime Bouttier Jadi Model NOAH Bikin Heboh

Sah Menikah, Video Klip Lawas Maxime Bouttier Jadi Model NOAH Bikin Heboh

Pernikahan Maxime Bouttier dan Luna Maya masih terus menjadi perbincangan hangat publik tanah air. Keduanya telah resmi menjadi pasangan suami istri usai melangsungkan akad...
BKPSDM Ciamis Umumkan Jadwal Terbaru Tes Seleksi PPPK Tahap II

BKPSDM Ciamis Umumkan Jadwal Terbaru Tes Seleksi PPPK Tahap II

harapanrakyat.com,- Pemkab Ciamis melalui Badan Kepegawaian Dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Ciamis mengumumkan penyesuaian jadwal tes seleksi PPPK formasi tahun 2024 tahap...
Dugaan Penganiayaan di Kampung Turis

Polres Pangandaran Ungkap Kasus Dugaan Penganiayaan di Kampung Turis, Dua Orang Diamankan

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan penganiayaan di Kampung Turis, Desa Wonoharjo, Kecamatan Pangandaran, Kabupaten Pangandaran, berhasil diungkap Satreskrim Polres Pangandaran, Polda Jabar dalam kegiatan Operasi Pekat...
Pembentukan Koperasi Merah Putih

Kades di Kota Banjar Respon Pembentukan Koperasi Merah Putih, Singgung soal BUMDes

harapanrakyat.com,- Sejumlah kepala desa di Kota Banjar, Jawa Barat, merespon soal keharusan pembentukan Koperasi Merah Putih Desa/Kelurahan yang harus sudah terbentuk pada Juni mendatang. Sejumlah...
Nasib Preman Kampung

Awalnya Sok Jagoan Endingnya Mewek di Kantor Polisi, Begini Nasib Preman Kampung di Garut yang Bacok Ustad

harapanrakyat.com,- Nasib preman kampung di Garut, Jawa Barat, yang melakukan pembacokan terhadap seorang ustad yang sedang beribadah sholat dzuhur berakhir di kantor polisi. Pelaku...
Pengembalian Tunjangan Rumdin DPRD

Aktivis Pertanyakan Dasar Pengembalian Tunjangan Rumdin DPRD Kota Banjar oleh Kejaksaan

harapanrakyat.com,- Aktivis Kota Banjar, Jawa Barat, Awwal Muzakki mempertanyakan dasar pengembalian uang tunjangan rumdin (rumah dinas) dan tunjangan transportasi pimpinan dan anggota DPRD Kota...