Selasa, Mei 6, 2025
BerandaBerita BanjarPelanggaran Jadi Awal Kecelakaan

Pelanggaran Jadi Awal Kecelakaan

Banjar, (harapanrakyat.com),- Di negeri ini, setiap tahunnya kecelakaan di jalan raya menelan korban sekitar 31.000 jiwa. Penyebab terbesar, 80-90 persen dari setiap kecelakaan ini adalah human error (faktor manusia). Kecelakaan pun selalu diawali adanya pelanggaran dalam berlalu-lintas.

Demikian menurut pandangan umum masyarakat yang dihubungi HR, berkaitan dengan maraknya kecelakaan di jalan raya yang menimbulkan korban jiwa. Terakhir, bus Maju Jaya terguling dan masuk jurang di Sumedang, Jabar, (Rabu pekan lalu). Kejadian tersebut menewaskan 12 orang, serta 26 penumpang lainnya mengalami luka berat dan ringan.

Kecelakaan di jalan raya kerap pula terjadi di Kota Banjar sampai menimbulkan korban jiwa akibat tabrakan antara sepeda motor dan kendaraan roda empat atau lebih. Beberapa titik-titik keramaian belum semuanya dipasangi traffic light (lampu stopan pengatur lalu-lintas.red).

Menurut berbagai pandangan masyarakat, semua kecelakaan itu selalu dimulai dari adanya sebuah pelanggaran. Pertama, dikerenakan pelanggaran kecepatan. Kedua, pelanggaran berkendaraan di pertigaan atau perempatan jalan. Perlunya pengawasan secara elektronik, publik berpendapat bahwa pelanggaran akan berkurang. Di lain pihak, berkurangnya pelanggaran tentu sudah dipastikan kecelakaan pun akan berkurang.

Meski titik-titik keramaian di Kota Banjar sudah mulai dipasang traffic light, tapi terasa masih kurang. Beberapa pertigaan dan perempatan jalan yang sudah diatur menggunakan aturan jalan dengan taman, kini sudah tidak memadai. Hal itu disebabkan karena jumlah pengendara di Kota Banjar setiap tahunnya makin meningkat, sehingga arus lalu-lintas akan semakin ramai.

Kecelakaan lalu-lintas malah sering terjadi di pertigaan yang tidak diatur lampu stopan, contohnya di pertigaan antara Jl. Kapten Jamhur dengan Jl. Tentara Pelajar, atau sering disebut pertigaan RCA, kerap terjadi kecelakaan lalu lintas. Dimana di sekitar pertigaan tersebut ada jalan tikus (gang) yang menjadi jalan pintas menuju ke arah Jl. Batulawang yang ramai selama 24 jam, seperti halnya Gang. Nangka.

Meskipun setiap pagi arus lalu-lintas di kawasan itu diatur petugas Polisi Lalu-lintas (Polantas), karena memang sering macet. Tapi pada siang dan sore hari, justru kemacetan sering terjadi akibat adanya tabrakan. Bahkan, di jalan tikus (Gang. Nangka) kerap juga terjadi tabrakan antara motor dan motor, bahkan dengan mobil.

Seorang pemerhati lalu-lintas yang enggan disebut namanya, menceritakan kepada HR, bahwa faktor pengendara sebagai penyebab kecelakaan di jalan raya. Pengendara kandang tak mau memeriksa kondisi kendaraannya sebelum bepergian. Selain itu, dalam berkendaraan juga sebaiknya sesuai etika dan taat aturan berlalu-lintas.

Sedangkan masyarakat umumnya berpendapat, pentingnya faktor penegakan hukum di jalan. Pemeliharaan insfrasturtur di jalan, seperti lampu lalu-lintas yang mati dan jalan yang berlubang perlu diperhatikan pula oleh Pemerintah Kota Banjar. (adi)

administrasi tanah

Pemkot Cimahi Fasilitasi Pengadministrasian Tanah Ulayat Warga Cireundeu

harapanrakyat.com - Pemkot Cimahi, Jawa Barat, memfasilitasi percepatan administrasi sebagian tanah wilayah milik masyarakat Cireundeu menjadi tanah ulayat. Hal itu sebagai kepedulian Pemkot Cimahi...
Ahli Geologi Unpad Ungkap Fakta Mengejutkan di Balik Pergerakan Tanah di Cisalak Sumedang

Ahli Geologi Unpad Ungkap Fakta Mengejutkan di Balik Pergerakan Tanah di Cisalak Sumedang

harapanrakyat.com,- Fenomena pergerakan tanah yang mengakibatkan longsor hingga memutus jalan Kabupaten di Dusun Sukaasih, Desa Cisalak, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Sumedang Jawa Barat, menyita perhatian...
Oppo K12s Resmi Rilis, Hadir dengan Baterai Jumbo 7000 mAh

Oppo K12s Resmi Rilis, Hadir dengan Baterai Jumbo 7000 mAh

Oppo kembali meluncurkan produk baru di jajaran keluarga K12. Adapun produk tersebut adalah Oppo K12s. Smartphone ini resmi dirilis pada tanggal 22 April 2025...
Prestasi Gemilang, Ciamis Jadi Juara 1 Apresiasi Rumah Data Kependudukan Tingkat Jabar, Wakili ke Tingkat Nasional

Prestasi Gemilang, Ciamis Jadi Juara 1 Apresiasi Rumah Data Kependudukan Tingkat Jabar, Wakili ke Tingkat Nasional

harapanrakyat.com,- Kabupaten Ciamis menorehkan prestasi gemilang dalam apresiasi Rumah Data Kependudukan di tingkat Jawa Barat tahun 2025. Kabupaten Ciamis melalui Rumah Dataku Desa Payung...
Piala Dunia 2026

Erick Thohir Ungkap 2 Pemain yang akan Perkuat Timnas Lawan China dan Jepang di Piala Dunia 2026 Zona Asia

Perjuangan Timnas Indonesia masih belum usai, karena kali ini para punggawa skuad Garuda masih harus bermain di laga lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia...
Mode Data Rendah di iPhone, Solusi Menghemat Kuota

Mode Data Rendah di iPhone, Solusi Menghemat Kuota

Mode data rendah di iPhone cukup mencuri perhatian pengguna gadget. Hal ini tidak terlepas dari kegunaannya. Dengan memanfaatkannya, pengguna iPhone memang bisa merasa lebih...