Kamis, Maret 27, 2025
BerandaBerita CiamisCiptakan Ketertiban, SMA Informatika Butuh Area Parkir

Ciptakan Ketertiban, SMA Informatika Butuh Area Parkir

Areal lahan parkir SMA Plus Informatika yang saat ini masih digunakan. Pihak sekolah butuh areal parkir yang representatif. Foto : Dian Sholeh Wardiana Putra/HR.

Ciamis, (harapanrakyat.com),- Sekolah Menengah Atas (SMA) Plus Informatika Ciamis mendambakan tempat/ area parkir yang refresentatif. Pasalnya, sampai saat ini lahan parkir yang digunakan sekolah tersebut kurang memadai. Hal itu terjadi akibat banyaknya peserta didik yang membawa kendaraan roda dua.

Ketua Yayasan Bina Sarana Informatika, Tatang Djauhari, ketika ditemui HR, Sabtu (16/6), mengatakan, keinginan untuk memiliki area parkir itu seiring dengan meningkatnya jumlah peserta didik baru di SMA Plus Informatika.

Dengan bertambahnya peserta didik baru, kata dia, diperkirakan siswa yang membawa kendaraan akan bertambah. Sementara ini, tempat/ area parkir yang dimiliki pihak sekolah kurang memadai/ tidak refresentatif.

“Untuk tempat lahan parkir, sebenarnya sudah ada, dan tempatnya pun sangat strategis berada di dalam kampus sekolah. Namun pihak sekolah dan Yayasan masih terkendala dengan masalah pembangunannya. Karena hal itu membutuhkan dana yang lumayan besar,” ungkapnya.

Sementara ini, pihak Yayasan sudah mempersiapkan lahan kurang lebih seluas 400 meter Persegi, untuk area parkir. Tatang menilai, area yang akan dibangun sangat strategis, jika dibandingkan dengan lahan parkir yang sudah tersedia.

Tatang berharap, apa yang saat ini menjadi keinginan pihak sekolah segera terwujud. Alasannya, dengan ketersediaan lahan parkir, ketertiban dan kenyamanan peserta didik di SMA Plus Informatika akan lebih terjamin. (dsw)

Tandatangani MoU dengan PT Sarinah, Bukti bank bjb Dukung UMKM dan Transaksi Digital

Tandatangani MoU dengan PT Sarinah, Bukti bank bjb Dukung UMKM dan Transaksi Digital

harapanrakyat.com,- bank bjb terus memberikan komitmennya untuk mendukung Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Hal itu dibuktikan dengan ditandatanganinya Memorandum of Understanding (MoU) antara bank...
Pemudik lebaran stasiun banjar

H-4 Lebaran Ribuan Pemudik Tiba di Stasiun Banjar

harapanrakyat.com,- Memasuki H-4 lebaran Idulfitri 1446 H ribuan pemudik pengguna layanan jasa kereta api mulai berdatangan di Stasiun Banjar, Jawa Barat, Kamis (27/3/2025). Jumlah...
Titiek Puspa Dikabarkan Stroke, Langsung Jalani Operasi

Titiek Puspa Dikabarkan Stroke, Langsung Jalani Operasi

Kabar mengejutkan datang dari dunia hiburan Tanah Air. Musisi senior, Titiek Puspa dikabarkan stroke dan dilarikan ke rumah sakit. Informasi ini pertama kali beredar...
Penganiayaan Anggota Satpol PP

Pria Tak Dikenal Pelaku Penganiayaan Anggota Satpol PP Garut Berhasil Diringkus Polisi

harapanrakyat.com,- Pria tak dikenal pelaku penganiayaan anggota Satpol PP Garut, Jawa Barat, yang terjadi pada Rabu (26/3/2025) sore kemarin, akhirnya terungkap. Koboi jalanan tersebut merupakan...
Pemudik Sumedang

Lonjakan Pemudik di Terminal Ciakar Sumedang Mulai Terlihat di H-4 Lebaran

harapanrakyat.com,- Kedatangan pemudik di Terminal Tipe A Ciakar Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, mulai menunjukkan lonjakan pada H-4 Lebaran Idulfitri 1446 Hijriah, Kamis (27/3/2025). Sebagian besar...
Terminal Ciakar Sumedang

Tinjau Posko Terpadu Mudik Lebaran 2025 di Terminal Ciakar Sumedang, Ini Pesan Wagub Jabar

harapanrakyat.com,- Wakil Gubernur Jawa Barat Erwan Setiawan, melakukan pengecekan langsung ke Posko Terpadu Mudik Lebaran 2025 di Terminal Tipe A Ciakar, Kabupaten Sumedang, Jawa...