Jumat, Mei 23, 2025
BerandaBerita BanjarPenyedia Jasa Mainan Anak Mulai Lirik Kawasan Doboku Kota Banjar

Penyedia Jasa Mainan Anak Mulai Lirik Kawasan Doboku Kota Banjar

Berita Banjar, (harapanrakyat.com).- Kawasan Doboku kini menjadi pilihan alternatif bagi penyedia jasa permainan anak. Rindangnya pepohonan di kawasan tersebut bisa menjadi tempat strategis bagi anak-anak untuk bermain.

Wawan (34), seorang penyedia jasa mainan kereta api, mengaku, di kawasan Doboku semakin siang malah semakin ramai pengunjung. Sedangkan, di Alun-alun keramaian hanya terlihat saat sore hingga malam.

“Biasanya mangkal di Alun-alun, itu pun hanya waktu sore sampai malam. Sekarang pagi sampai siang mangkal di kawasan Doboku, dan sorenya pindah ke Alun-alun,”€ ujarnya, Sabtu (9/6).

Penghasilan Penyedia Jasa Mainan Anak di Kawasan Doboku Kota Banjar

Menurut Wawan, bila dilihat dari pendapatan, memang lebih banyak di Alun-alun, karena jumlah pengunjungnya lebih banyak. Meski demikian, dengan mangkalnya di Doboku, setidaknya penghasilan Wawan jadi bertambah.

Dia mengaku, penghasilan di Alun-alun dari sore sampai malam biasanya mencapai sekitar Rp.150 ribu, itu pun tergantung cuaca. Sedangkan di Doboku dari pagi hingga siang hari paling hanya dapat Rp.75 ribu.

“Mungkin masyarakat belum banyak tahu kalau di Dobo ada tempat bermain anak-anak, sehingga pengunjungnya tidak sebanyak di Alun-alun. Meski pendapatan di sini sedikit, ya lumayan lah. Selain itu, mangkal di sini juga enak, tempatnya teduh. Mudah-mudahan saja semakin hari akan semakin ramai pengunjung,”€ harap Wawan.

Ditemui di tempat yang sama, Sukirin (42), warga Lengensari, mengatakan, Doboku tidak kalah menarik dengan Alun-alun. Untuk itu, dirinya setiap hari Minggu selalu membawa anak-anaknya untuk bermain sambil botram.

Menurutnya, kawasan Doboku lebih sejuk dan nyaman untuk bermain maupun beristirahat. “Tempatnya enak di Dobo, meskipun tidak seramai di Alun-alun. Kalau di Alun-alun ramai sekali, tapi semakin siang rasanya menyengat sekali, sebab tidak ada pepohonon, beda dengan di sini, meskipun siang tetap terasa sejuk,” ucap Wawan, Minggu (10/6).

Pendapat serupa juga dikatakan Aceng (54), warga Kel. Pataruman. Menurut Aceng, para penyedia jasa mainan anak-anak kini terlihat mangkal di kawasan Doboku, seperti permainan kereta dan rumah balon. Hal itu membuat keramaian di kawasan tersebut semakin meningkat. (HND)

Ratusan Ekor Ternak Ayam

Air Saluran Irigasi Meluap, Ratusan Ekor Ternak Ayam Milik Warga Kota Banjar Mati Terendam

harapanrakyat.com,- Ratusan ekor ternak ayam milik warga mati terendam air dari luapan saluran irigasi di Lingkungan Awiluar, RT 12 RT 4, Kelurahan Situbatu, Kecamatan...
Batu Besar Menghantam Rumah

Batu Besar Menghantam Rumah Janda di Padaherang Pangandaran, Begini Kondisinya

harapanrakyat.com,- Batu besar menghantam rumah Isah (58), seorang janda di Dusun Panyutran, RT 06 RW 02, Desa Panyutran, Kecamatan Padaherang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat,...
Kantor ESDM Wilayah VI

Sampaikan Sejumlah Tuntutan, Ribuan Penambang Demo di Kantor ESDM Wilayah VI Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Ribuan warga yang tergabung dalam Asosiasi Penambang Rakyat Indonesia (APRI) demo di Kantor ESDM (Energi dan Sumber Daya Mineral) Wilayah VI Tasikmalaya, Jalan...
Infinix XPad GT Rilis 21 Mei, Tablet Gaming dengan Chipset Snapdragon 888

Infinix XPad GT Rilis 21 Mei, Tablet Gaming dengan Chipset Snapdragon 888

Infinix kembali menggebrak pasar tablet dengan mengumumkan peluncuran produk terbaru pada tanggal 21 Mei 2025 di Malaysia dan memperkenalkan Infinix XPad GT. Sebelumnya, mereka...
Bencana Alam Tanah Longsor

BPBD Ciamis Terima 22 Laporan Bencana Alam Tanah Longsor hingga Banjir

harapanrakyat.com,- BPBD Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terima 22 laporan bencana alam tanah longsor, pergerakan tanah hingga banjir akibat hujan dengan intensitas tinggi yang terjadi...
ASUS ROG TUF A18, Performa Gahar untuk Gaming Imersif

ASUS ROG TUF A18, Performa Gahar untuk Gaming Imersif

Asus ROG TUF A18 menandai era baru bagi lini laptop gaming TUF dari ASUS. Untuk pertama kalinya, ASUS menghadirkan laptop TUF dengan layar 18...