Ciamis, (harapanrakyat.com),- Sekolah Dasar Negeri (SDN) 2 Cisadap memerlukan sarana penujang pendidikan, yakni buku-buku perpustakaan. Keinginana itu tentunya tidak muluk, demi meningkatkan kualitas peserta didik dan meningkatkan minat baca siswa.
Kepala SDN 2 Cisadap, Hj. Elin Herlina., A.MPd., beberapa waktu lalu, di ruang kerjanya, mengatakan, selama ini pihak sekolah belum memiliki buku-buku perpustakaan. Padahal ruangan yang diperuntukan buat perpustakaan sudah tersedia.
Tidak hanya itu, Elin menyebutkan, saat ini jumlah siswa SDN 2 Cisadap mencapai 154 siswa. Jumlah itu terbagi ke dalam enam Rombongan Belajar (Rombel). Jumlah rata siswa per-rombel /kelas sekitar 25 siswa.
Sementara itu, Hj. Kartiamah, SPd,. tenaga pengajar di SDN 2 Cisadap, mengungkapkan, bahwa rungan perpustakaan sekarang ini dijadikan ruangan serbaguna, karena belum adanya buku-buku perpustakaan.
Dalam kesempatan itu, Kartiamah beraharap agar Pemkab. Ciamis memberikan bantuan buku-buku Perpustakaan untuk kelangsungan pembelajaran para siswa SDN 2 Cisadap.
âSeandainya buku perpus sudah ada, gairah belajar para siswa menjadi bertambah,â pungkasnya. (heri)