Ciamis, (harapanrakyat.com),- Badan Narkotika Nasional (BNN) Kab. Ciamis sedang gencar-gencarnya mensosialisasikan bahaya dampak penyalahgunaan Narkoba di kalangan pelajar. Pekan lalu, BNN Kab. Ciamis berhasil menyedot perhatian 250 siswa SMA Plus Informatika Ciamis untuk mengikuti acara sosilasisasi.
Kepala BNN Kab. Ciamis, drg. Engkan Iskandar MM., melalui Kasi Pencegahan, Deni S.Sos., mengatakan, seperti pada agenda sebelum-sebelumnya, acara sosialisasi yang dilaksanakan di tingkat pelajar, merupakan upaya pihaknya mencegah penyebaran dan peyalahgunaan narkoba pada generasi penerus bangsa.
Soalnya, kata Deni, generasi muda, pelajar dan anak-anak sering dijadikan target pengguna/ pemakai narkoba. Dan tentunya, hal itu menjadi suatu kondisi yang sangat mengkhawatirkan.
âKami mengajak kepada semua pihak, untuk terus berupaya seoptimal mungkin mengurangi permasalahan Narkoba, khususnya di Kab. Ciamis. Walaupun untuk mencapai kondisi Zero Tolerance (Titik Nol) sangatlah sulit,â ungkapnya.
Sementara itu, Wakasek Kesiswaan SMA Informatika, Dadi S.Pd., mengatakan, kehadiran BNN Kab. Ciamis di SMA Plus Informatika merupakan sinyal positif bagi pihak sekolah. Setidaknya, kata dia, para siswa dapat mengetahui dan menghindari penyalahgunaan barang haram tersebut.
âKedepan, kami berharap, para siswa lebih meningkatkan kesadaran dan peran serta dalam menciptakan lingkungan sekolah yang bebas dari Narkoba,â katanya.
Pada kesempatan yang sama, Ketua Yayasan Bina Sarana Informatika, Tatang Jauhari, menambahkan, pihaknya akan terus memantau perkembangan sekolah terutama dalam penyalahgunaan Narkoba.
Bagaimanapun, kata Tatang, pihaknya juga mewajibkan para siswa untuk mengikuti kegiatan ekstrakulikuler yang ada di sekolah. Alasannya, karena dengan begitu, energy positif para siswa akan lebih terjaga, sehingga terhindar dari narkoba dan pergaulan bebas.
âSaya sangat berharap peserta didik bisa meningkatkan keterampilan daya tangkal terhadap penyalahgunaan dan peredaran gelap Narkoba,â pungkasnya. (dsw)