Banjar, (harapanrakyat.com),- Walikota Banjar DR. dr. H. Herman Sutrisno, MM., meresmikan SMP Negeri 9 dan 10, sekaligus peresmian dan penandatanganan penggunaan ruang kelas baru SD/SMP se-Kota Banjar tahun anggaran 2012, Selasa (15/13).
Acara yang dihadiri Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) beserta jajarannya, Camat Banjar, Lurah Situbatu, tokoh masyarakat dan wali murid, dipusatkan di kampus SMP Negeri 10 Banjar, Kel. Situbatu, Kec. Banjar.
Dalam sambutannya Walikota mengatakan, dengan berdirinya gedung dan sekolah baru diharapkan dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh masyarakat. Selain itu, adanya SMP Negeri 10 Banjar diharapkan kedepan bisa lebih maju lagi.
âDalam jangak waktu lima sampai sepuluh tahun kedepan, SMP Negeri 10 Banjar harus banyak perubahan, dan akan lebih maju, juga lebih berprestasi,â kata Walikota.
Kepala SMP Negeri 10 Banjar, yang sebelumnya dijabat Sarjo, S.Pd, M.Pd., kini digantikan oleh Kusmana, S.Pd, M.Pd. Sedangkan, Sarjo sendiri menjadi Kepala SMP Negeri 4 Langensari.
Meski begitu, Sarjo berharap Kepala SMP Negeri 10 yang baru nantinya bisa meneruskan visi misi yang telah dirintis sebelumnya. âSetidaknya lima tahun kedepan SMP Negeri 10 ini minimal dari sekolah potensional menjadi sekolah yang berstandar nasional, bisa mengantongi lebel SSN, dan itu akan kami musyawarahkan dengan kepala sekolah yang baru,â kata Sarjo, kepada HR.
Ditemui di tempat yang sama, Kepala SMP Negeri 10 Banjar, Kusmana, berjanji, dirinya akan sekuat tenaga dan kemampuan untuk melanjutkan visi misi yang sudah menjadi acuan. Namun demikian, perubahan-perubahan tentu perlu dilakukan,
âTetapi hal itu juga tidak terlepas dari musyawarah terlebih dahulu dengan rekan-rekan, komite sekolah serta tokoh masyarakat. Tentu tujuannya untuk kemajuan SMP Negeri 10 kedepan,â kata Kusmana. (AM)