Minggu, Maret 16, 2025
BerandaBerita BanjarJalan BKR Semrawut

Jalan BKR Semrawut

Bahu jalan jadi tempat menyimpan dagangan

Banjar, (harapanrakyat.com),- Sejumlah pengguna jalan mengeluhkan kesemrawutan di Jl. BKR/Kantor Pos yang kerap menimbulkan kemacetan, khususnya saat pagi hingga siang hari. Selain banyak angkutan kota (angkot) yang mangkal, kesemrawutan terjadi juga akibat adanya sejumlah toko mebel yang memajang barang dagangannya di trotoar, bahkan sampai ke bagian bahu jalan.

Doni (37), salah seorang pengendara mobil, mengaku, bila melewati jalan tersebut pada siang hari, sudah dipastikan kendaraannya tidak bisa melaju dengan lancar. Hilir mudiknya mobil pengangkut barang maupun angkot yang berhenti disebarang tempat, serta petugas parkir yang sibuk mengatur kendaraan, hal itu menjadi pemandangan di setiap siang hari.

“Sepertinya pemilik toko mebel di Jl. BKR merasa leluasa memajang dagangannya di bagian bahu jalan. Tentu saja kondisi seperti itu sangat berpengaruh terhadap kelancaran lalu-lintas kendaraan yang melintas di jalan tersebut. Tapi sepertinya masalah ini tidak dihiraukan oleh pemerintah,” tutur Doni, ketika dijumpai HR di tempat pedagang batagor di sekitar Jl. BKR.

Pendapat serupa diungkapkan salah seorang pejalan kaki, Jamal (48). Dia mengatakan, seharusnya trotoar tidak boleh digunakan untuk menyimpan barang dagangan, sehingga pejalan kaki bisa dengan nyaman melewatinya.

Menurut dia, memang di Kota Banjar sekarang ini ada beberapa titik kesemrawutan yang perlu segera dibenahi, diantaranya sepanjang Jl. Letjen. Soewarto, jalan di kawasan Pasar Banjar, dan Jl. Kantor Pos.

“Jalan di kawasan pasar pun tidak jauh beda penataan parkirnya dengan di Jl. Letjen. Soewarto maupun Jl. BKR. Lahan parkir tidak sebanding dengan jumlah kendaraan yang diparkir. Selain itu, badan jalan dan trotoar sama digunakan oleh PKL. Tapi sepertinya masalah itu tidak bisa diselesaikan, karena yang ada justru malah semakin semrawut,” tutur Jamal.

Jika permasalahan tersebut dibiarkan berlarut-larut, dikhawatirkan wilayah perkotaan di Kota Banjar akan semakin semrawut. Untuk itu pihak-pihak terkait harus segera melakukan penertiban sesuai aturan yang berlaku. (PRA)

Mengulas Upacara Labuh Saji, Ritual Unik Nelayan Di Palabuhanratu Sukabumi

Mengulas Upacara Labuh Saji, Ritual Unik Nelayan Di Palabuhanratu Sukabumi

Selain sebagai destinasi memukau, Palabuhanratu di Sukabumi juga memiliki tradisi yang memiliki makna mendalam bernama Upacara Labuh Saji. Tradisi ini sudah berlangsung turun temurun...
Penemuan Mumi Kucing Purba Bertaring Pedang di Yakutia

Penemuan Mumi Kucing Purba Bertaring Pedang di Yakutia

Kucing purba bertaring pedang cukup mengejutkan di kalangan ilmuwan. Penemuan ini sebenarnya sudah berlangsung pada tahun 2020 silam. Akan tetapi, kian menyita perhatian dan...
Ketahui Cara Mengatasi Burung Cendet Macet Bunyi dan Penyebabnya

Ketahui Cara Mengatasi Burung Cendet Macet Bunyi dan Penyebabnya

Cara mengatasi burung cendet yang macet bunyi penting untuk dipelajari bagi para kicau mania. Salah satu alasannya karena burung ini terkenal memiliki kemampuan berkicau...
Upaya Pemkab Sumedang untuk Optimalkan Penggunaan DBHCHT 2025

Upaya Pemkab Sumedang untuk Optimalkan Penggunaan DBHCHT 2025

harapanrakyat.com,- Pemkab Sumedang, Jawa Barat, berupaya optimalkan penggunaan Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT) tahun 2025, untuk meningkatkan perekonomian masyarakat. Sebagai informasi, bahwa...
Petani di Langkaplancar Pangandaran Berharap Harga Gabah Stabil

Masuki Masa Panen, Petani di Langkaplancar Pangandaran Berharap Harga Gabah Stabil

harapanrakyat.com,- Saat ini, sejumlah petani di wilayah Kecamatan Langkaplancar, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, sudah banyak yang memulai panen padi. Para petani pun berharap harga...
Kasus Asusila dan Narkoba

Mantan Kapolres Ngada Jadi Tersangka Kasus Asusila dan Narkoba, Begini Kronologinya

harapanrakyat.com,- Mantan Kapolres Ngada, Nusa Tenggara Timur (NTT), AKBP Fajar Widyadharma Lukman Sumaatmaja resmi menjadi tersangka dalam kasus asusila dan narkoba. Kasus ini sempat mengguncang...