Jumat, Maret 28, 2025
BerandaBerita BanjarKasus DBD di Ciamis Masuk Kategori KLB

Kasus DBD di Ciamis Masuk Kategori KLB

Ciamis, (harapanrakyat.com),-

Lima bulan terakhir ini, kasus demam berdarah dengue (DBD) di Kab. Ciamis meningkat. Dari catatan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kab. Ciamis, selama itu, sedikitnya 141 orang dirawat akibat DBD. Dari ratusan yang terjangkit DBD, dua orang diantaranya meninggal dunia.

Dua orang penderita DBD yang meninggal adalah Rika (7) dan Agung Ikin (45). Rika warga  Desa Sindangjaya RT 9/03, Kec. Banjarasari, meninggal di RSU Kota Banjar, Bulan Januari. Kedua, Agung, warga Kawali, meninggal di RSHS Bandung.

Kabid Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan (P2PL) Dinkes Kab. Ciamis, H. Yoyo, banyaknya kasus DBD sepanjang Januari hingga Mei sudah termasuk kejadian luar biasa (KLB).

Senada dengan itu, Kasi P4B Dinkes Kab. Ciamis, Osep Hernandi, mengatakan, kasus DBD yang terjadi selama lima bulan terakhir sudah melampaui jumlah kasus di tahun 2012. “Pada tahun 2012, terjadi 138 kasus dengan 3 penderita meninggal dunia. Sedangkan pada bulan kelima di tahun 2013, sudah terjadi 141 kasus dengan korban  meninggal dua orang. Kondisi ini termasuk kategori KLB,” ungkapnya.

Serangan DBD paling banyak, kata Osep, terjadi di Ciamis, yaitu 27 kasus dan Banjarsari sebanyak 13 kasus. selanjutnya, Cisaga, Pangandaran dan Baregbeg, 7 kasus. “Kasus DBD ini hampir terjadi di 36 kecamatan di Ciamis,” katanya.

Penyebab meningkatnya jumlah kasus DBD di Ciamis, kata Osep, tidak lain dikarenakan cuaca yang tidak menentu, hujan sering turun diselingi panas terik. Osep menambahkan, kondisi seperti itu memicu perkembangbiakan nyamuk aedes aegipty, penular DBD.

Osep menjelaskan, Dinkes sudah menurunkan petugas ke lokasi untuk melakukan penyuluhan dan pendataan warga yang terjangkit DBD. “Fogging akan dilakukan, langkah utama yang dianjurkan adalah pemberantasan sarang nyamuk,” ujarnya.

Menanggapi hal itu, Bupati Ciamis, Engkon Komara, mengaku prihatin dengan bertambahnya jumlah kasus penderita DBD. Dia menghimbau, agar seluruh pejabat di tingkat kecamatan (Puskesmas), segera melakukan penanganan dan tindakan pencegahan.

“Sekarang ini dengan cuaca yang tidak menentu, banyak sekali titik-titik yang menjadi penyebab menyebarnya DBD. Maka dari itu, tentunya pola hidup bersih dan sehat harus terus ditingkatkan supaya penyebaran DBD tidak terus berlanjut,” pungkasnya. (es)

Menkes Budi Gunadi

Musim Mudik, Ini Pesan Menkes Budi Gunadi yang Harus Diperhatikan Pemudik!

harapanrakyat.com,- Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin, mengimbau kepada masyarakat yang hendak melakukan perjalanan mudik Lebaran tahun ini agar tetap menjaga kondisi kesehatan. Menurut Budi,...
Pelaku Pemalakan PKL

Dua Orang Terduga Pelaku Pemalakan PKL di Sumedang Diciduk Polisi

harapanrakyat.com,- Tim Kujang Polres Sumedang, Polda Jabar, berhasil menangkap beberapa orang yang diduga pelaku pemalakan para PKL (pedagang kaki lima) yang berjualan di Alun-alun...
Mudik Minim Sampah

Jelang Idulfitri, Begini Cara Pemda Ciamis Sukseskan Mudik Minim Sampah

harapanrakyat.com,- Sukseskan Mudik Minim Sampah, Pemerintah Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, mengeluarkan Surat Edaran Bupati Ciamis Nomor:100.3.4.2/646-DPRKPLH.03/2025 tentang Pengendalian Sampah menjelang Idulfitri 1446 Hijriah.  Kepala Dinas...
Raffi Ahmad Dapat Teguran

Gara-gara Candaan Kurang Pantas, Raffi Ahmad Dapat Teguran MUI

Utusan Khusus Presiden Bidang Ekonomi Kreatif, Raffi Ahmad dapat teguran MUI (Majelis Ulama Indonesia). Pasalnya, ia membuat candaan kurang pantas dalam sebuah acara televisi. Saat...
Razia Satpol PP

Razia Satpol PP Kota Tasikmalaya, Ratusan Botol Miras Ditemukan di Sejumlah Warung

harapanrakyat.com,- Razia Satpol PP Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, jelang Hari Raya Idulfitri 1446 H, petugas menemukan ratusan botol miras (minuman keras) berbagai merek di...
Satgas pemberantasan premanisme

Satgas Pemberantasan Premanisme di Kota Banjar Dibentuk, Langsung Cek Pusat Perbelanjaan 

harapanrakyat.com,- Pemkot Banjar, Jawa Barat, bersama Forkopimda tancap gas melakukan apel siaga pembentukan Satgas pemberantasan premanisme. Ini sebagai tindak lanjut atas Keputusan Gubernur Jabar. Usai...