Kamis, Maret 20, 2025
BerandaBerita PangandaranMobil Terperosok Parit, Seorang Bocah Lolos dari Maut

Mobil Terperosok Parit, Seorang Bocah Lolos dari Maut

Foto Ilustrasi

Padaherang, (harapanrakyat.com),-

Sebuah kecelakaan tunggal terjadi di kilometer 14 Padaherang- Pangandaran sekitar pukul 16.30 WIB, Minggu (21/7), tepatnya di Desa Ciganjeung Blok Liposos, Kecamatan Padaherang, Kabupaten Pangandaran.

Mobil Carry dengan nomor polisi  D 1336 BB yang di kemudikan oleh Endang asal Rancah Kabupaten Ciamis ini, masuk ke dalam parit dan kondisi mobil rusak parah di bagian depan karena membentur pohon mahoni. Endang mengaku dia mengantuk saat membawa kendaraan. Saat itu dia habis pulang menengok mertuanya di Emplak Kalipucang.

Mobil Carry naas itu berisi tiga orang, diantaranya Endang, istri dan anak balita yang baru berumur 5 tahun. Namun dalam peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa, akan tetapi istri endang mengalami patah tulang pada bahu sebelah kiri dan langsung dilarikan oleh warga ke Puskesmas Sindangwangi Padaherang.

Kejadian ini juga sempat mengagetkan warga, karena bocah yang berumur 5 tahun tersebut sama sekali tidak mengalami luka sedikit pun. Padahal mobil carry tersebut sempat terbanting hingga rusak.

Sementara itu, puluhan warga yang kebetulan sedang ngabuburit di Ciganjeung Padaherang langsung mendatangi lokasi kejadian. Menurut Edi, saksi mata, warga yang berada tidak jauh dari lokasi langsung mengevakuasi korban yang sempat terjepit, terutama istri sang sopir.

Namun, warga juga merasa heran saat mengevakuasi bocah yang berumur 5 tahun. Balita itu hanya menangis dan kondisinya tidak mengalami luka. Sementara itu, sang sopir hanya mengalami luka ringan di bagian kaki dan tangannya saja. (Ntang/R2/HR-Online)

 

Profil Jonas Rivanno, Aktor Sinetron yang Berulang Tahun ke-38

Profil Jonas Rivanno, Aktor Sinetron yang Berulang Tahun ke-38

Profil Jonas Rivanno berhasil mencuri perhatian publik lantaran tengah merayakan ulang tahun ke-38 bersama istri dan putri semata wayangnya, Chloe. Aktor yang menikah dengan...
Kondisi Aaliyah Massaid Setelah Alami Asam Lambung Ketika Hamil

Kondisi Aaliyah Massaid Setelah Alami Asam Lambung Ketika Hamil

Kondisi Aaliyah Massaid baru-baru ini menjadi sorotan. Ia mengalami kejadian yang kurang menyenangkan ketika berbuka puasa dengan sang suami, Thariq Halilintar, serta pasangan Rizky...
Nenek Verrell Bramasta Meninggal Dunia, Begini Riwayat Kesehatannya

Nenek Verrell Bramasta Meninggal Dunia, Begini Riwayat Kesehatannya

Kabar duka kembali menyelimuti keluarga selebriti tanah air. Nenek Verrell Bramasta meninggal dunia pada Rabu, 19 Maret 2025 pukul 12.15 WIB.  Verrell membagikan kabar duka...
THR Pensiunan PNS

Cair! Segini Besaran THR Pensiunan PNS

harapanrakyat.com,- Tunjangan Hari Raya (THR) pensiunan PNS sudah mulai cair pada 17 Maret 2025. Kebijakan pemerintah ini menjadi terobosan baru untuk mensejahterakan pensiunan Pegawai...
Wakil Bupati Ciamis PAN

Bima Arya: Wakil Bupati Ciamis Harus Kader PAN

harapanrakyat.com,- Ketua DPP Partai Amanat Nasional (PAN) Bima Arya Sugiarto menegaskan pengisi posisi Wakil Bupati Ciamis, Jawa Barat, pengganti almarhum Yana D Putra harus...
Libur Hari Raya Idulfitri

Jelang Libur Hari Raya Idulfitri, Pemda Pangandaran Bahas Masalah Parkir

harapanrakyat.com,- Menjelang libur Hari Raya Idulfitri 1446 H, persoalan parkir di kawasan objek wisata Pantai Pangandaran, Jawa Barat, masih menjadi masalah yang sangat krusial. Hal...