Sejumlah anggota Ormas ‘Geram’ saat melakukan kerja bakti, di areal Wahana Wisata Banjar Waterpark. Kegiatan itu dalam rangka menyambut Hari Jadi Kota Banjar ke 11, Minggu (23/02/2014). Foto: Hermanto/HR
Banjar, (harapanrakyat.com),-
Puluhan orang yang tergabung dalam Gerakan Rakyat Menggugat (Geram) pagi tadi melakukan aksi bersih-bersih atau kerja bakti di Banjar Waterpark, Minggu (23/02/2014). Hal ini dilakukan dalam menyambut Hari Jadi Kota Banjar yang ke-11.
Sejak pukul 09.00 WIB, puluhan anggota Geram tampak melakukan bersih-bersih, seperti memungut dan menyapu sampah di areal wahana.Kegiatan yang dikemas Geram Peduli Kebersihan itu, disambut baik oleh pihak Banjar Waterpark.
Menurut ketua Ormas Geram, Deni Mulyadi, kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian pada sarana tempat wisata yang ada di kota Banjar.
“Dalam memperingati Hari Jadi kota Banjar, kami berinisiatif untuk melakukan bersih-bersih di Banjar waterpark,” ujarnya, kepada HR, Minggu (23/02/2014).
Pjs Direktur Utama Banjar Waterpark, Yayan Suryadi, mengucapkan terima kasih kepada Ormas Geram yang telah berinisiatif untuk melakukan kegiatan bersih-bersih ditempat wisata yang dipimpinnya. Dia pun merasa terbantu dengan program Ormas tersebut.
“Ini sangat positif, dan kami merasa terbantu oleh kegiatan bersih-bersih yang dilakukan ormas tersebut,” ucap Yayan yang dikenal dengan sebutan Bonis ini.
Yayan pun menambahkan, dengan adanya kegiatan bakti sosial bersih-bersih yang dilakukan ormas Geram tersebut, dapat menjadi contoh bagi ormas-ormas yang lain. (Hermanto/R2/HR-Online)