Minggu, Mei 4, 2025
BerandaBerita CiamisDampak Macet Arus Mudik, Tamu Hotel di Ciamis Alami Peningkatan

Dampak Macet Arus Mudik, Tamu Hotel di Ciamis Alami Peningkatan

Berita Ciamis (harapanrakyat.com),- Sepanjang masa libur lebaran ini, angka kunjungan tamu ke sejumlah hotel di wilayah Kabupaten Ciamis, Jawa Barat mengalami peningkatan. Salah satunya dialami Arinda Grand Hotel yang berlamat di Jl. Kapten Murod Idrus, Blok Gapura VI, Nomor 10, Ciamis.

Tedi Ardiansyah, Pengelola Hotel, ketika ditemui HR, Jum`at (1/8/2014), membenarkan kenaikan jumlah tamu hotel sepanjang lima hari ini. “Dibandingkan hari-hari biasa, lima hari belakangan ini jumlah tamu hotel lumayan banyak,” katanya.

Menurut Tedi, dari informasi yang dia dapat, para tamu hotel kebanyakan memilih beristirahat setelah merasa lelah akibat terjebak kemacetan pada arus mudik dan arus balik lebaran tahun ini.

Kebanyak tamu yang menginap selama lima hari ini, kata Tedi, berasal dari luar kota, seperti Bekasi, Jakarta, Bandung, Bogor dan sejumlah kota besar lainnya. Bila dipersentasikan, penambahan angka tamu hotel mencapai 80 persen.

Pada kesempatan itu, Tedi bersyukur, dampak kemacetan arus mudik dan arus balik lebaran tahun ini memberikan berkah tersendiri bagi pihaknya. Sebab dengan begitu, pihaknya bisa memperoleh pendapatan yang cukup untuk menutupi biaya operasional, seperti membayar listrik, air dan yang lainnya.

“Apalagi sepanjang Bulan Ramadhan kemarin, hotel ditutup total, dan tidak ada pemasukan,” ucapnya.

Tedi menambahkan, pihaknya tidak memanfaatkan momen kali ini dengan menaikkan tarif sewa kamar. Pihaknya hanya mengandalkan tarif normal hari-hari biasa. Tarif kamar di hotel yang dikelolanya berkisar antara Rp 100 sampai 250 ribu. (Deni/R4/HR-Online)

Mengenal Fenomena Hujan Meteor Eta Aquarids yang Terjadi Setiap Bulan Mei

Mengenal Fenomena Hujan Meteor Eta Aquarids yang Terjadi Setiap Bulan Mei

Hujan meteor adalah salah satu fenomena astronomi memukau dan layak menjadi momen istimewa yang dinantikan semua orang. Salah satu fenomena yang bakal hadir sebentar...
Ribuan Warga Tumpah Ruah Ramaikan Jalan Santai Sumedang Sehat

Ribuan Warga Tumpah Ruah Ramaikan Jalan Santai Sumedang Sehat

harapanrakyat.com,- Ribuan warga kompak mengikuti kegiatan jalan santai Sumedang Sehat. Jalan santai kolaborasi dengan komunitas "Sumedang Walkers" ini, mulai dari kawasan Lapangan Pusat Pemerintahan...
Bukan Kirim ke Barak TNI, Ini Cara Bupati Pangandaran Atasi Siswa Bermasalah

Bukan Kirim ke Barak TNI, Ini Cara Bupati Pangandaran Atasi Siswa Bermasalah

harapanrakyat.com,- Bupati Pangandaran, Jawa Barat, Citra Pitriyami, memiliki pendekatan tersendiri untuk mengatasi siswa yang bermasalah. Bukan mengirim ke barak militer atau TNI, namun pihaknya...
Duta Besar Belanda

Duta Besar Belanda Berharap Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026

Dukungan untuk Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026 tak hanya datang dari masyarakat Indonesia saja, tapi juga dari Duta Besar Belanda, Marc Gerritsen....
Pedagang Pasar Subuh Ciamis Keluhkan Kondisi Jalan dan Trotoar yang Rusak, Pemerintah Diminta Segera Turun Tangan

Pedagang Pasar Subuh Ciamis Keluhkan Kondisi Jalan dan Trotoar yang Rusak, Pemerintah Diminta Segera Turun Tangan

harapanrakyat.com,- Sejumlah pedagang Pasar Manis Ciamis Blok Pasar Subuh, mengeluh kondisi jalan yang rusak dan berlubang. Kerusakan jalan maupun trotoar di Pasar Manis Ciamis,...
Bupati Sumedang

Dukung Pembinaan Siswa Nakal di Barak Militer, Bupati Sumedang: Solusi Solutif dari Gubernur Jabar

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menyatakan dukungannya terhadap kebijakan Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi yang mengarahkan siswa bermasalah atau nakal untuk mendapatkan pembinaan...