Rumah millik Ara, warga Dusen Bunder, Desa Kertabumi, Kecamatan Cijeungjing, Kabupaten Ciamis, yang mengalami kerusakan akibat tertimpa tiang listrik setelah terjadi angin kencang. Foto: Heri Herdianto/HR
Ciamis, (harapanrakyat.com),-
Sedikitnya 5 rumah warga di Dusen Bunder, Desa Kertabumi, Kecamatan Cijeungjing, Kabupaten Ciamis, dilaporkan mengalami kerusakan setelah dilanda angin kencang yang disertai hujan lebat, Jum’at (30/01/2015) sore.
Dari informasi yang dihimpun HR, Sabtu (31/01/2015) pagi, rumah yang mengalami kerusakan di daerah tersebut akibat tertimpa reruntuhan pohon, tiang listrik dan gentingnya bertebaran akibat disapu angin kencang.
Tidak ada korban luka maupun korban jiwa akibat peristiwa ini. Namun, korban mengalami kerugian hingga puluhan juta rupiah.
Kasi Trantib Kecamatan Cijeungjing, Ade Jealani, mengatakan, dari hasil pendataan pihaknya bersama aparat desa setempat, diketahui 1 rumah rusak akibat tertimpa pohon, 1 rumah rusak akibat tertimpa tiang listrik dan 3 rumah lainnya atap gentingnya rusak akibat disapu angin kencang.
“Pendataan yang dilakukan kemarin baru 5 rumah warga yang diketahui mengalami kerusakan akibat angin kencang,” katanya, Sabtu (31/01/2015) pagi.
Sementara itu, rumah yang tertimpa pohon diketahui milik Eman. Dan rumah yang tertimpa tiang listrik yakni milik Ara. “Rumah Eman rusak di bagian dapurnya. Sementara rumah Ara rusak di bagian sampingnya akibat tertimpa tiang listrik yang terbuat dari beton,” ujarnya.
Eman Sunaryat (72), yang rumahnya tertimpa pohon, mengatakan, saat terjadi angin kencang yang disertai hujan lebat, dirinya melihat pohon jengkol yang berada di samping rumahnya seperti yang mau tumbang digoyang angin kencang.
“Waktu itu saya sudah punya firasat bahwa pohon itu akan tumbang. Saya pun langsung memberitahu anak dan istri untuk segera keluar rumah,” ujarnya. Firasat si kakek Eman ternyata terbukti, beberapa menit kemudian pohon besar itu tumbang dan menghantam ruangan dapur rumahnya. (Her/R2/HR-Online)