Jumat, Mei 2, 2025
BerandaBerita CiamisMulai Tahun Ini Alumni FH Unigal Ciamis Dibekali Sertifikat TOEFL

Mulai Tahun Ini Alumni FH Unigal Ciamis Dibekali Sertifikat TOEFL

Gedung Fakultas Hukum Unigal Ciamis. Foto: Dokumentasi HR

SONY DSC

Ciamis, (harapanrakyat.com),-

Universitas Galuh (Unigal) Ciamis berencana membuka program Magister Hukum (S2) pada tahun 2015 ini. Hal itu terungkap saat Unsur pimpinan Fakultas Hukum Unigal menggelar dialog pada acara Temu Alumni FH Unigal, di Tasikmalaya, belum lama ini.

Ketika ditemui HR, Dekan FH Unigal, H. Dudung Mulyadi, SH.,MH., didampingi Wakil Dekan III Bidang Kemahasiswaan, Alumni dan Humas, Hendi Budiaman, SH.,MH, membenarkan perihal pembukaan program magister hukum tersebut.

Pada kesempatan itu, Dudung menyampaikan obsesi pihaknya untuk menelorkan lulusan yang dapat diserap dunia kerja di luar negeri. Untuk itu, mulai tahun ajaran ini, FH Unigal bakal menerapkan TOEFL (Test of English as a Foreign Language)bagi mahasiswanya.

“Ini merupakan tuntutan jaman. Mahasiswa harus mengetahui kemampuan bahasa inggris mereka. Selain itu, ini juga sebagai bekal mereka untuk memasuki dunia kerja, khususnya bagi mereka yang ingin bekerja di luar negeri,” katanya.

Dudung juga menghimbau agar para alumni menginformasikan kepada masyarakat mengenai keberadaan FH Unigal. Diapun meminta para alumni untuk membantu melakukan rekrutmen mahasiswa baru untuk FH Unigal.

Wakil Rektor 1 Bidang Akademik, Endang Supriatna, SH.,M.Si, mengapresiasi kegiatan temu alumni yang dilaksanakan oleh FH Unigal. Dia meminta kegiatan itu lebih intens dilakukan sebagai bentuk ikatan antara kampus dengan alumni, khususnya FH Unigal.

“Ini (temu alumni) sangat penting untuk mempererat jalinan dan jaringan antara kampus (FH Unigal) dengan masyarakat luas, dunia kerja, termasuk di dalamnya dengan alumni,” katanya.

Sementara itu, Oji Fauzi, alumni FH Unigal lulusan 2011, meminta agar FH Unigal memperkuat jaringan kerjasama dengan pihak luar (swasta). Hal itu, kata Oji, demi menjamin penyaluran alumni FH Unigal.

“Kerjama dengan pihak swasta perlu diperkuat, sebab tidak sedikit alumni yang memerlukan referensi, kemana mereka harus mencari tempat bekerja. Alangkah baiknya, apabila FH Unigal turut andil menyiapkan pasar atau jaringan yang bisa menjadi acuan bagi alumni,” katanya. (deni/Koran-HR)

Guru Honorer di Ciamis Rakit Kendaraan Prototipe dengan Konsep Mobil Tamiya Bermesin Motor

Kreatif, Guru Honorer di Ciamis Rakit Kendaraan Prototipe dengan Konsep Mobil Tamiya Bermesin Motor

harapanrakyat.com,- Sungguh kreatif, Gio Subroto Kusuma (29) pemuda asal Desa Panyingkiran, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, merakit kendaraan prototipe dengan konsep mobil tamiya...
Peringatan May Day, Disnaker Sebut Situasi di Ciamis Kondusif

Peringatan May Day, Disnaker Sebut Situasi di Ciamis Kondusif

harapanrakyat.com,- Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, menyebut jika peringatan May Day atau Hari Buruh Internasional pada Kamis 1 Mei 2025 berjalan...
Dedi Mulyadi Wawancara Kepsek SMAN 1 Cikarang Utara, Terkuak Latar Belakang Aura Cinta

Dedi Mulyadi Wawancara Kepsek SMAN 1 Cikarang Utara, Terkuak Latar Belakang Aura Cinta

harapanrakyat.com,- Sosok Aura Cinta tengah menjadi perbincangan publik setelah videonya bersama Dedi Mulyadi tersebar luas di media sosial. Gadis ini dikenal kritis dan berani...
Nanang Permana Jadi Keynote Speaker Talkshow Kejamiyyahan PD Pemuda Persis Ciamis

Nanang Permana Jadi Keynote Speaker Talkshow Kejamiyyahan PD Pemuda Persis Ciamis

harapanrakyat.com,- Ketua DPRD Ciamis, Jawa Barat, H. Nanang Permana MH menjadi keynote speaker dalam Talkshow Kejamiyyahan yang dilaksanakan PD Pemuda Persis Kabupaten Ciamis, Kamis...
Korban Keracunan MBG di Rajapolah Tasikmalaya

Siswa Korban Keracunan MBG di Rajapolah Tasikmalaya Terus Bertambah, Satu Orang Dirujuk ke RS

harapanrakyat.com,- Siswa korban keracunan Makanan Bergizi Gratis (MBG) di Kecamatan Rajapolah, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat terus bertambah. Hingga Kamis (1/5/2025) malam, jumlah korban mencapai...
perlambatan ekonomi

Atasi Perlambatan Ekonomi, Ace Hasan Ingin Kader Partai Golkar Jawa Barat Siapkan Strategi

harapanrakyat.com - Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat, Ace Hasan Syadzily meminta seluruh kadernya menyiapkan strategi mengatasi perlambatan ekonomi yang terjadi. Baca Juga : Hari...