Minggu, Mei 4, 2025
BerandaBerita Ciamis24 Mei, PSGC Tantang Klub Liga Malaysia di Stadion Galuh Ciamis

24 Mei, PSGC Tantang Klub Liga Malaysia di Stadion Galuh Ciamis

Skuad PSGC Ciamis. Foto: Ist/Net

24 Mei, PSGC Tantang Klub Liga Malaysia di Stadion Galuh Ciamis

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),-

Pemain Skuad Laskar Galuh PSGC Ciamis terpaksa sempat harus diistirahatkan, setelah sekian lama tidak bermain, terutama dalam kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia. Tapi kini, para pemain sudah mulai kembali menggelar latihan, Senin (11/05/2015).

Pelatih Kepala PSGC Ciamis, Heri Rafni Kotari, saat ditemui HR, di sela-sela latihan di Stadion Galuh Ciamis, Senin (11/05/2015), mengatakan, digelarnya kembali latihan sebagai bentuk persiapan karena akan menghadapi partai persahabatan dengan salah satu Club Malaysia, Selangor FC.

Heri menututurkan, dalam latihan tersebut para pemain lebih digenjot dari sisi fisik. Alasanya karena sudah hampir lebih dari satu minggu para pemain diistirahatkan, tepatnya setelah ada keputusan terhentinya Liga.

”Alhamdulillah dalam latihan Perdana ini semua pemain sudah tampak ada, termasuk salah satu rekrutan dari Persib yang baru menjalani Pernikahan Sigit Hermawan,” ujarnya.

Lebih lanjut Heri mengungkapkan, kalau tidak ada perubahan, laga uji coba, persahabatan, melawan Selangor FC, dijadwalkan akan berlangsung pada hari Minggu (24/05/2015), di Stadion Galuh Ciamis.

Dalam Pertandingan persahabatan nanti, kata Heri, pihaknya mengintruksikan agar skuad Laskar Galuh untuk bermain maksimal, walaupun partai tersebut merupakan partai uji coba persahabatan.

Mengenai kekuatan lawan, Heri mengaku, sejauh ini belum mengetahui kekuatan Selangor FC. Namun begitu, semua pemain Selangor FC harus diwaspadai karena bagaimanapun pemain lawan sudah mempunyai pengalaman dan mental yang baik.

Kapten Kesebelasan  PSGC Ciamis,  Abdul Basid, mengatakan, dalam laga uji coba persahabatan melawan Selangor FC tersebut, dirinya siap untuk menjaga lini pertahanan agar tidak kebobolan.

Menurut Basid, walaupun Selangor FC adalah tim yang sudah sarat pengalaman, akan tetapi dirinya juga mempunyai motivasi tinggi untuk bisa mengalahkan tim yang terbilang cukup memiliki nama besar itu.

”Kami akan memberikan yang terbaik untuk tim (PSGC), sekalipun partai tersebut merupakan partai uji coba persahabatan. Kami juga siap untuk bisa mematikan setiap langkah pergerakan lawan,” tuturnya. (DSW/Koran-HR)

Bencana Pergerakan Tanah di Sumedang

Bencana Pergerakan Tanah di Sumedang, Jalan Kabupaten Terputus dan 13 Rumah Warga Terancam

harapanrakyat.com,- Bencana pergerakan tanah di Sumedang, Jawa Barat, terjadi saat hujan deras mengguyur sejak Sabtu (3/5/2025) petang hingga Minggu (4/5/2025) dinihari tadi. Akibat pergerakan...
Ratusan Ikhwan TQN Suryalaya Sirnarasa Ikuti Manaqib di Agrowisata Cibungureun Leuwi Keris Ciamis

Ratusan Ikhwan TQN Suryalaya Sirnarasa Ikuti Manaqib di Agrowisata Cibungureun Leuwi Keris Ciamis

harapanrakyat.com,- Ratusan ikhwan TQN Ma’had Suryalaya Sirnarasa PPKN mengikuti kegiatan Manaqib di Agrowisata Cibungureun Leuwi Keris, Dusun Guha, Desa Handapherang, Cijeungjing, Kabupaten Ciamis, Minggu...
Doa Bulan Dzulqa dah, Penuh Kemuliaan Diapit 2 Hari Raya

Doa Bulan Dzulqa dah, Penuh Kemuliaan Diapit 2 Hari Raya

Doa bulan Dzulqa dah perlu umat muslim panjatkan. Hal ini karena bulan tersebut termasuk penuh kemuliaan. Dalam kalender Hijriyah, Dzulqa dah adalah bulan ke...
Mengenal Beberapa Jenis Kupu- Kupu Beracun di Dunia yang Berakibat Fatal

Mengenal Beberapa Jenis Kupu-Kupu Beracun di Dunia yang Berakibat Fatal

Apa yang muncul di benak Anda saat melihat kupu-kupu? Pastinya sebagian besar orang menganggap kupu-kupu merupakan hewan yang cantik dan menawan yang terbang di...
Cara Pin Video TikTok Supaya Posisinya Teratas

Cara Pin Video Tiktok Supaya Posisinya Teratas

Cara pin video TikTok mungkin sedang Anda butuhkan saat ini. Aplikasi media sosial TikTok terus melakukan inovasi untuk meningkatkan pengalaman pengguna, khususnya saat menonton...
CMF Phone 2 Pro Resmi Rilis dengan Desain Ramping dan Harga Terjangkau

CMF Phone 2 Pro Resmi Rilis dengan Desain Ramping dan Harga Terjangkau

Sub-merek Nothing, CMF, secara resmi telah meluncurkan CMF Phone 2 Pro secara global dalam sebuah acara besar di India. Produk tersebut adalah ponsel pintar...