Dua mantan pemain PSCS Cilacap, Julia (pemain lokal/kiri) bersama Erik Awaunjeh (pemain asing/kanan) saat mengikuti latihan bersama skuad PSGC Ciamis, di Stadion Galuh Ciamis. Foto: Eli Suherli/HR
Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),-
Setelah melakukan seleksi terhadap 2 pemain asing dan 1 pemain lokal, akhirnya tim pelatih PSGC Ciamis mencoret dua pemain asing yang sebelumnya mengikuti latihan bersama skuad Laskar Galuh. Namun, PSGC ternyata merekrut 1 pemain lokal seleksi yang didatangkan dari PSCS Cilacap.
Kedua pemain asing yang dicoret itu, yakni Carles asal Nigeria dan Erik Awaunjeh Asal Kamerun. Kedua pemain asing itu dicoret kerana karakter bermainnya tidak memenuhi syarat sebagai pemain stopper yang dinginkan oleh tim pelatih PSGC.
Sementara Julia, pemain lokal yang sebelumnya berkostum PSCS Cilacap, akhirnya direkrut PSGC karena karakter bermainnya memenuhi syarat sebagai pemain bek kiri yang diinginkan tim pelatih.
Pelatih PSGC Ciamis, Heri Rafni Kotari, ketika ditemui Koran HR, Selasa (18/8/2015), mengatakan, pencoretan kedua pemain asing itu sudah benar. Sebab, mereka tidak bisa menjadi pemain belakang seperti yang diinginkannya.
“Dilihat dari fisik dan skil dua pemain asing itu belum memenuhi syarat seorang stopper tangguh. Meski mereka bisa bermain bola, namun saya sebagai palatih tidak sembarangan memilih pemain untuk memperkuat PSGC Ciamis di Piala Presiden,” jelasnya.
Heri menambahkan, menyusul lawan yang akan dihadapi PSGC di Piala Presiden merupakan tim papan atas Indonesia yang memiliki penyerang berkualitas, maka dibutuhkan seorang stopper tangguh untuk menjaga benteng pertahanan Laskar Galuh.
“Makanya, kualitas pemain asing yang kami butuhkan, minimalnya tidak jauh berbeda dengan pemain lawan. Makanya, kami penuh pertimbangan dalam memilih pemain asing ini,” ujarnya. (es/R2/Koran-HR)