Kamis, Mei 1, 2025
BerandaBerita CiamisCidera, PSGC Ciamis Dipastikan Kehilangan Basit Saat Lawan Persela

Cidera, PSGC Ciamis Dipastikan Kehilangan Basit Saat Lawan Persela

Berita Malang, (harapanrakyat.com),- Menghadapi laga kedua babak penyisihan grup B turnamen Piala Presiden melawan Persela Lamongan, di Stadion Kanjuruhan Malang, Sabtu (05/09/2015), PSGC Ciamis dipastikan tidak akan diperkuat Abdul Basit, pemain yang menjadi andalan di lini pertahanan.

Kapten tim Laskar Galuh ini dikabarkan mengalami cidera usai menghadapi Sriwijaya FC pada laga pertama. Saat PSGC berlatih di lapangan Dirgantara Kota Malang, pagi tadi, Basit tampak berlatih terpisah dengan rekan-rekannya. Basit hanya berlatih ringan menyusul cidera yang dialaminya.

Pelatih PSGC Ciamis Heri Rafni Kotari, membenarkan kondisi Basit yang tengah mengalami cidera. Menurutnya, kondisi cidera Basit cukup serius, sehingga dia dimungkinkan tidak bisa tampil saat menghadapi Persela.

“Setelah tadi diperiksa tim dokter, kondisi cidera Basit tampaknya belum pulih. Dia harus istirahat untuk menyembuhkan cideranya,” katanya, saat ditemui HR Online, saat PSGC berlatih di lapangan Dirgantara Kota Malang, Kamis (03/09/2015).

Namun begitu, Heri mengaku sudah menyiapkan pemain pengganti apabila Basit tidak bisa diturunkan saat menghadapi Persela. “Kita sudah siapkan Ivan dan Vinzen untuk menggantikan posisi Basit di lini belakang untuk dipasangkan dengan Ledi Utomo, Julia dan Dedeyan Surdani,” tuturnya. (DSW/R2/HR-Online)

Dedi Mulyadi kirim anak nakal ke Barak Tentara di Jabar

Beneran Bukan Gimmick! Dedi Mulyadi Kirim Puluhan Anak Nakal ke Barak Tentara di Jabar

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi mulai mengirim anak nakal ke barak tentara. Program yang sempat disebutkannya beberapa waktu lalu itu benar-benar dilaksanakan...
Belasan Siswa SD di Rajapolah Tasikmalaya Diduga Keracunan MBG

Belasan Siswa SD di Rajapolah Tasikmalaya Diduga Keracunan MBG

harapanrakyat.com,- Belasan siswa Sekolah Dasar (SD) di Kecamatan Rajapolah, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, diduga keracunan, setelah menyantap Makan Bergizi Gratis (MBG) yang dibagikan pihak...
Direktur Taman Safari

Panas! Dedi Mulyadi Cecar Direktur Taman Safari terkait Dugaan Eksploitasi Pemain Sirkus OCI

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi turun tangan dalam kasus dugaan eksploitasi terhadap mantan pekerja Oriental Circus Indonesia (OCI) di Taman Safari Indonesia. Dedi...
Polisi Ungkap 13 Kasus Narkotika di Sumedang dalam 2 Bulan, Satu ASN Ikut Terlibat

Polisi Ungkap 13 Kasus Narkotika di Sumedang dalam 2 Bulan, Satu ASN Ikut Terlibat

harapanrakyat.com,- Satuan Reserse Narkoba Polres Sumedang, Jawa Barat, berhasil mengungkap 13 kasus narkotika dalam kurun waktu 2 bulan terakhir. Dari 13 kasus tersebut, Polres...
Disnaker Ciamis Gelar Pembekalan Dunia Kerja, Dorong Siswa Mandiri, Kolaboratif, dan Melek Digital

Disnaker Ciamis Gelar Pembekalan Dunia Kerja, Dorong Siswa Mandiri, Kolaboratif, dan Melek Digital

harapanrakyat.com,- Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, berkolaborasi dengan Madrasah Aliyah(MA) Ar-Rahman Nasol, melaksanakan kegiatan pembekalan “Persiapan Memasuki Dunia Kerja” kepada murid kelas...
Waspada Demam Berdarah, 302 Kasus Tercatat di Ciamis hingga April 2025

Waspada Demam Berdarah, 302 Kasus Tercatat di Ciamis hingga April 2025

harapanrakyat.com,- Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Ciamis mencatat sebanyak 302 kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) terjadi sepanjang Januari hingga April 2025. Dari jumlah tersebut, satu...