Anggota komisioner KPU RI dan anggota komisioner KPUD Provinsi Jawa Barat, saat mengunjungi kantor KPUD Pangandaran, Sabtu (12/12/2015). Foto: Entang SR/HR
Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),-
Anggota komisioner KPU RI dan anggota komisioner KPUD Provinsi Jawa Barat, Sabtu (12/12/2015), mengunjungi kantor KPUD Pangandaran. Kunjungan ini dalam rangka memonitoring pasca pelaksanaan Pilkada Pangandaran yang kini tahapannya sudah mulai memasuki penghitungan perolehen suara akhir.
Anggota Komisioner KPU RI, Feri Kurnia, mengatakan, pihaknya mengapresiasi pelaksanaan Pilkada di Pangandaran yang dinilai sudah berjalan sukses dan aman. Menurutnya, tidak mudah untuk menyukseskan perhelatan Pilkada di daerah otonom baru seperti di Pangandaran.
“Makanya, saya sangat mengapresiasi kinerja KPUD Pangandaran. Selain itu, peran Pemkab setempat, kepolisian dan semua elemen masyarakat pun patut diapresisasi. Karena untuk menggelar Pilkada sukses dan aman bukan hanya peran KPUD setempat saja, tetapi juga atas peran semua pihak,” katanya, di sela-sela kunjungan.
Sementara itu, Ketua KPUD Pangandaran, Wiono Budi Santoso, mengatakan, pihaknya mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang sudah mendukung pelaksanaan Pilkada Pangandaran yang sudah berjalan sukses dan aman.
“Kita patut bersyukur atas kelancaran dalam pelaksanaan Pilkada ini. Kesuksesan dalam penyelanggaran Pilkada tentunya bisa dijadikan momentum awal dalam menjalin kebersamaan untuk membangun Pangandaran kedepan yang lebih baik,” ungkapnya.
Wiono pun mengucapkan terima kasih atas dukungan KPU RI dan KPUD Jawa Barat dalam membantu kelancaran pelaksanaan Pilkada Pangandaran. “Kunjungan ini pun merupakan kehormatan bagi kami. KPU RI dan KPUD Jabar sudah memberikan peran yang baik dalam mendukung suksesnya Pilkada di Pangandaran,” ujarnya.
Sementara itu, dalam kunjungannya, anggota komisioner KPUD RI dan KPUD Jabar menggelar pertemuan tertutup dengan jajaran komisioner KPUD Pangandaran dalam rangka membahas pasca pelaksanaan Pilkada. (Ntang/R2/HR-Online)