Photo: Ilustrasi net/Ist.
Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),-
Toni Hermana bin Darsa (24), warga Dusun Pangsor, RT.07/02, Desa Ciulu, Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Ciamis, ditemukan telah terbujur kaku akibat tersengat aliran listrik, Rabu (30/12/2015).
Berdasarkan informasi yang dihimpun HR Online di lapangan, bahwa korban meninggal setelah tersengat arus listrik saat sedang membetulkan mesin pompa air miliknya yang berada di belakang rumahnya. Korban pertama kali ditemukan oleh istrinya Rini (23), dalam keadaan sudah terkapar tak bernyawa.
Kapolsek Banjarsari, Kompol. Deni Syarif, SE., didampingi anggotanya, Bripka. Dwi Rukmana, mengatakan, pihaknya telah melakukan pemeriksaan terhadap jasad korban.
“Kejadiannya tadi pagi pada pukul 09.30 WIB. Korban terkena arus listrik dan langsung meninggal di tempat. Korban tengah membetulkan pompa air miliknya, di duga dia memegang kabel yang terkelupas sehingga terkena strum dan langsung meninggal,” terang Kapolsek Banjarsari.
Dia menambahkan, jasad korban langsung di bawa ke Puskesmas untuk di visum, dan dari hasil pemeriksaan medis tidak ditemukan adanya bekas penganiayaan, sehingga kematiannya murni kecelakaan.
Hingga berita ini diterbitkan, istri korban masih belum bisa dipintai keterangan karena shok dan terkulai lemas. Korban meninggalkan satu istri dan satu anak laki-laki yang baru barusia 1 tahun. (Suherman/R3/HR-Online)