Berita Teknologi, (harapanrakyat.com),- Google chromecast kini sudah bisa didapatkan di Indonesia. Keduanya merupakan bagian dari perangkat salah satu perusahaan vendor telekomunikasi terkemuka di Indonesia.
Chromecast sendiri merupakan perangkat berukuran kecil yang bisa dihubungkan dengan televisi HDMI. Perangkat ini juga bisa bekerja antarperangkat, baik dengan smartphone android, iPad®, iPhone®, laptop Windows®, Mac®, ataupun Chromebook.
Seperti dilansir dari liputan6.com, Minggu (21/02/2016), terungkap, chromecast menunjang bermacam aplikasi favorit masyarakat, seperti YouTube, Viki dan Hooq. Pengguna chromecast juga bisa menayangkan website yang tengah ditelusuri di chrome, baik dari laptop, smartphone android ataupun tablet, ke layar televisi.
Dengan chromescast ini, smarphone dapat berfungsi seperti remot kontrol pibadi yang digunakan saat mengoperasikan televisi. Uniknya, meski sedang digunakan untuk menyalakan televisi, pengguna masih bisa mempergunakan smartphone untuk hal lain.
“Chromecast sudah terjual sebanyak 20 juta unit di seluruh dunia. Kami juga merasa gembira, karena kini masyarakat Indonesia dapat menikmatinya juga,” kata Veronica Utami, Head of Marketing Google Indonesia (Deni/R4/HR-Online)