Kepala SMKN 2 Ciamis, Asep Agus, secara simbolis menerima banner Okoyama dari Sentra Global Edukasi (SGE) di Kampus SMKN 2 Ciamis, Kamis (12/05/2016). Foto: Eli Suherli/HR
Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),-
Dua orang siswa SMKN 2 Ciamis berkesempatan menempuh program pendidikan (Kuliah) dan magang di Okoyama Institute Of Laguange Jepang, setelah lolos seleksi yang dilakukan oleh Sentra Global Edukasi (SGE) di Kampus SMKN 2 Ciamis, Kamis (12/05/2016).
Kedua itu yaitu Firman Destrina dan Alif Anico. Keduanya merupakan siswa kelas 12 yang sebelumnya sudah lulus sekolah. [Berita Terkait: Dua Siswa SMK 2 Ciamis Kuliah di Jepang Program Pertukaran Pelajar]
Kepala SMKN 2 Ciamis, Asep Agus, mengaku bangga siswanya bisa lolos dan berkesempatan kuliah di Okayama Jepang. Menurutnya, sebelumnya ada 6 siswa SMKN 2 Ciamis yang ikut seleksi SGE, namun yang lolos hanya dua. “Seleksinya sangat ketat. Tapi kami masih bersyukur ada dua siswa kami yang lolos seleksi,” katanya.
Asep berharap kedua siswanya bisa mengembangkan karier pasca menempuh pendidikan di Jepang. “Mudah-mudahan mereka bisa mendapat pekerjaan yang proporsional, baik di Jepang ataupun di Indonesia,”ungkapnya.
Kebanggaan lainnya, lanjut Asep, siswanya yakni Firman Destrina terpilih menjadi Ketua Tim Pelajar se-Jabar yang akan menempuh pendidikan di Okoyama Jepang. “Siswa kami bakal memimpin 50 siswa SMK lainnya yang lulus kuliah di Okoyama Jepang,” tegasnya.
Asep pun berharap siswa yang mengenyam pendidikan di Okoyama Jepang bisa bersungguh-sungguh dalam belajar. “Sehingga, nantinya bakal menjadi orang hebat yang mampu bekerja dengan baik dan membanggakan,” harapnya. (es/R2/HR-Online)