Kegiatan latihan anak didik Klub Tenis Meja Satria Gatnika Ciamis binaan Nuni, pebulutangkis internasional. Photo : Dian Sholeh WP/ HR
Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),-
Klub Tenis Meja Satria Gatnika Ciamis (SGC) memiliki kepedulian terhadap potensi atlet tenis meja yang ada di wilayah Kabupaten Ciamis. Bahkan, pendiri klub rela merogoh kocek untuk membangun sebuah gedung olahraga untuk memfasilitasi para atlet tenis meja.
Nuni, pendiri Klub Tenis Meja SGC, ketika ditemui Koran HR, Selasa (25/10/2016) lalu, mengungkapkan, dedikasinya untuk memajukan cabang olahraga tenis meja berawal dari sebuah motivasi dan potensi yang ada di Kabupaten Ciamis.
Kepada Koran HR, Nuni mengaku terlahir dari keluarga atlet. Bahkan suaminya merupakan atlet cabang olahraga karate. Nuni bersama sang suami mengaku ingin berbagi pengalaman dan ilmu kepada generasi muda.
“Sudah empat tahun kami fokus membina atlet tenis meja anak usia SD, SMP dan SMA. Alhamdulillah, sudah membuahkan hasil,” kata pebulu tangkis internasional yang pernah mengikuti tujuh kali sea games dan enam kali PON ini.
Kepada Koran HR, Nuni mengungkapkan, Klub SGC sudah melahirkan atlet tenis meja berbakat. Anak didiknya berhasil menjadi juara OOSN Kabupaten Tingkat SD/ MI, kemudian juara internasional Toni Open atasnama Herlin Dwi Kurniawati.
“Anak didik kita mulai latihan dari mulai pukul 16.00 sampai 18.00 WIB. Untuk hari Jum`at kita khususkan lebih pada fisik,” katanya.
Saat ini, Nuni menambahkan, SGC sedikitnya memiliki anak didik binaan sebanyak 20 orang dengan jumlah pelatih tiga orang. Nuni menegasgkan, pihaknya ingin membina kualitas bukannya kuantitas. (DSW/Koran HR)