Jumat, Mei 23, 2025
BerandaBerita PangandaranRakerda II KNPI Pangandaran di Hotel Mewah Disoal

Rakerda II KNPI Pangandaran di Hotel Mewah Disoal

Kegiatan Rakerda II KNPI Kabupaten Pangandaran di Hotel Horison Palma beberapa waktu lalu. Photo: Madlani/HR

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),-

Ketua Majelis Pemuda Indonesia (MPI) KNPI Kabupaten Pangandaran, Tudi Hermanto, mempersoalkan kegiatan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) II KNPI di sebuah hotel mewah di Pangandaran yang dinilai eksklusif dan menghambur-hamburkan anggaran.

Ia menilai, KNPI sebagai representasi pemuda di Pangandaran seharusnya tidak menunjukan perilaku hura-hura yang membuang-buang anggaran.

“Padahal, yang diharapkan adalah hasil dari kerja nyata KNPI di tengah-tengah masyarakat, bukan hura-hura,” tegasnya kepada Koran HR, Rabu (28/12/2016) lalu.

Lebih lanjut, Ia menantang KNPI agar bisa melaksanakan kegiatan yang sifatnya sederhana namun berkualitas dan mempertanyakan ketegasan Pemda terkait persoalan tersebut. Sebab, Pemkab Pangandaran dinilai tidak pernah mengontrol kegiatan semacam itu.

“Padahal, Pemkab Pangandaran paling banter kalau melakukan rapat hanya di hotel yang biasa-biasa saja. Jelas saya sangat kecewa dengan KNPI dan sejak awal MPI tidak pernah diundang dalam kegiatan oleh KNPI,” tegasnya.

Karena merasa tidak dianggap, kata Tudi, ia akan segera melayangkan surat pengunduran diri sebagai Ketua MPI Kabupaten Pangandaran. (Mad/R6/Koran HR)

Berita Terkait

Ketua KNPI Pangandaran Angkat Bicara Soal Rakerda di Hotel Mewah

Panitia Rakerda II KNPI Pangandaran Bantah Tuduhan Ketua MPI

Sejarah Taman Topi Bogor, Ikon Rekreasi Legendaris Kota Hujan

Sejarah Taman Topi Bogor, Ikon Rekreasi Legendaris Kota Hujan

Sejarah Taman Kopi Bogor memang menyimpan kisah menarik di baliknya. Kota Bogor, dengan julukan “Kota Hujan,” bukan hanya populer karena keindahan alam dan udara...
Tuding Proyek BBWS Citanduy di Pangandaran Kurang Kajian hingga Sebabkan Banjir Ratusan Hektar Sawah, Petani Mengamuk Bakal Jebol Tanggul

Tuding Proyek BBWS Citanduy di Pangandaran Kurang Kajian hingga Sebabkan Banjir Ratusan Hektar Sawah, Petani Mengamuk Bakal Jebol Tanggul

harapanrakyat.com,- Akibat ratusan hektar sawah sering kebanjiran, ratusan petani Desa Maruyungsari, Kecamatan Padaherang, Kabupaten Pangandaran mengamuk. Mereka berencana menjebol tanggul yang sudah dibangun BBWS...
Enhanced Full Rate iPhone, Bantu Tingkatkan Kualitas Suara

Enhanced Full Rate iPhone, Bantu Tingkatkan Kualitas Suara

Enhanced Full Rate iPhone sudah cukup familiar di telinga pengguna gadget. Namun sebenarnya masih ada sebagian pengguna iPhone yang belum memahaminya dengan baik. Maka...
Pergerakan Tanah di Ciakar Ciamis, 150 Rumah Warga dan Madrasah hingga Infrastruktur Jalan Terancam

Pergerakan Tanah di Ciakar Ciamis, 150 Rumah Warga dan Madrasah hingga Infrastruktur Jalan Terancam

harapanrakyat.com,- Sejumlah rumah di Dusun Sindangjaya, Desa Ciakar, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis terancam akibat pergerakan tanah. Hal itu terjadi lantaran intensitas hujan yang tinggi...
Posan Tobing Gugat Cella Kotak Soal HAKI, Kasasi Jadi Upaya Terakhir

Posan Tobing Gugat Cella Kotak Soal HAKI, Kasasi Jadi Upaya Terakhir

Kisruh antara Posan Tobing dan Cella Kotak akhirnya memasuki era baru. Perebutan hak milik nama band menjadi alasan utama Posan Tobing menggugat Cella Kotak....
Ratusan Ekor Ternak Ayam

Air Saluran Irigasi Meluap, Ratusan Ekor Ternak Ayam Milik Warga Kota Banjar Mati Terendam

harapanrakyat.com,- Ratusan ekor ternak ayam milik warga mati terendam air dari luapan saluran irigasi di Lingkungan Awiluar, RT 12 RT 4, Kelurahan Situbatu, Kecamatan...