Minggu, Mei 4, 2025
BerandaBerita BanjarMinimarket Tanpa IUTM, DPRD Banjar; Pendirian Toko Modern Disikapi dengan Bijak

Minimarket Tanpa IUTM, DPRD Banjar; Pendirian Toko Modern Disikapi dengan Bijak

Photo: Ilustrasi net/ist

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),-

Ketua Komisi II DPRD Kota Banjar, H. Sudarsono, menilai keberadaan proses berdirinya toko modern di Kota Banjar perlu disikapi dengan bijak. Baik pengusaha maupun pemerintah melalui dinas terkait, harus menjalankan komitmen sesuai aturan soal perizinannya.

“Intinya, terhadap investor atau pengusaha menempuh izin terlebih dahulu sebelum mendirikan toko modern. Jangan sampai izin belum dikantongi, tapi toko modern sudah beroperasi,” katanya.

Dia juga menegaskan, jika sekarang sudah ada mini market yang buka kembali maupun yang belum berani buka setelah dilakukan penyegelan oleh Satpol PP, hendaknya pihak pengusaha menempuh perizianan sesuai peruntukannya.

“Mohon segera diproses dari izin toko kelontongan menjadi IUTM. Laksanakan ketentuan prosedur yang ditetapkan sebagaimana Perda Nomor 05 Tahun 2014 tentang Pengelolaan, Penataan dan Pembinaan Pasar Tradisional, Pusar Perbelanjaan dan Toko Modern,” tandasnya.

Sudarsono juga berharap, bila pengusaha telah menempuh mekanisme yang ditentukan atau mengajukan permohonan IUTM, maka intansi terkait segera menerbitkannya supaya pengusaha tersebut bisa tenang menjalankan usahanya.

Sementara itu, Kepala Satpol PP Kota Banjar, Yayan Herdiaman, yang sekarang menjabat Kepala Pelaksana BPBD, saat dikonfirmasi Koran HR, terkait permasalahan tersebut, enggan berkomentar banyak dengan alasan sudah bukan kewenangannya lagi, karena dirinya baru dilantik menduduki jabatan baru.

“Saya sudah dilantik jabatan baru. Sudah lah itu bukan hak saya lagi memberikan jawaban. Ada Kasatpol PP yang baru, atau masalah itu nantinya menjadi urusan Penyidik Pegawai Negeri Sipil dalam hal ini bagian Trantib Satpol PP,” tukas Yayan.

Hingga berita ini diturunkan, pihak BPMPPT Kota Banjar pun belum bisa dihubungi. Saat HR mencoba mendatangi kantornya, dan menelepon Kepala BPMPPT maupun sekretarisnya, namun semuanya tak diangkat. (Nanks/Koran HR)

Mengenal Fenomena Hujan Meteor Eta Aquarids yang Terjadi Setiap Bulan Mei

Mengenal Fenomena Hujan Meteor Eta Aquarids yang Terjadi Setiap Bulan Mei

Hujan meteor adalah salah satu fenomena astronomi memukau dan layak menjadi momen istimewa yang dinantikan semua orang. Salah satu fenomena yang bakal hadir sebentar...
Ribuan Warga Tumpah Ruah Ramaikan Jalan Santai Sumedang Sehat

Ribuan Warga Tumpah Ruah Ramaikan Jalan Santai Sumedang Sehat

harapanrakyat.com,- Ribuan warga kompak mengikuti kegiatan jalan santai Sumedang Sehat. Jalan santai kolaborasi dengan komunitas "Sumedang Walkers" ini, mulai dari kawasan Lapangan Pusat Pemerintahan...
Bukan Kirim ke Barak TNI, Ini Cara Bupati Pangandaran Atasi Siswa Bermasalah

Bukan Kirim ke Barak TNI, Ini Cara Bupati Pangandaran Atasi Siswa Bermasalah

harapanrakyat.com,- Bupati Pangandaran, Jawa Barat, Citra Pitriyami, memiliki pendekatan tersendiri untuk mengatasi siswa yang bermasalah. Bukan mengirim ke barak militer atau TNI, namun pihaknya...
Duta Besar Belanda

Duta Besar Belanda Berharap Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026

Dukungan untuk Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026 tak hanya datang dari masyarakat Indonesia saja, tapi juga dari Duta Besar Belanda, Marc Gerritsen....
Pedagang Pasar Subuh Ciamis Keluhkan Kondisi Jalan dan Trotoar yang Rusak, Pemerintah Diminta Segera Turun Tangan

Pedagang Pasar Subuh Ciamis Keluhkan Kondisi Jalan dan Trotoar yang Rusak, Pemerintah Diminta Segera Turun Tangan

harapanrakyat.com,- Sejumlah pedagang Pasar Manis Ciamis Blok Pasar Subuh, mengeluh kondisi jalan yang rusak dan berlubang. Kerusakan jalan maupun trotoar di Pasar Manis Ciamis,...
Bupati Sumedang

Dukung Pembinaan Siswa Nakal di Barak Militer, Bupati Sumedang: Solusi Solutif dari Gubernur Jabar

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menyatakan dukungannya terhadap kebijakan Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi yang mengarahkan siswa bermasalah atau nakal untuk mendapatkan pembinaan...