Minggu, Mei 25, 2025
BerandaBerita CiamisTumbuhkan Minat Baca Siswa, DPK Ciamis Gunakan Metode Story Telling

Tumbuhkan Minat Baca Siswa, DPK Ciamis Gunakan Metode Story Telling

Berita Ciamis (harapanrakyat.com),- Guna meningkatkan minat baca terhadap anak-anak, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Ciamis terus menggenjot dengan menggunakan metode bercerita story telling.

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Ciamis, Titin, mengatakan, pihaknya tengah berupaya mengembangkan minat baca masyarakat, khususnya anak-anak, melalui metode tersebut.

“Kita juga sedang mencari untuk dipersiapkan maju pada tingkat Provinsi Jawa Barat menggunakan metode story telling ini. Selain itu, kami memandang metode ini cukup ampuh untuk menumbuhkan minat baca masyarakat, terlebih untuk memanfaatkan buku-buku yang ada di perpustakaan sebagai referensinya,” kata Titin kepada HR Online.

Ia berharap, dengan meningkatnya kecintaan anak-anak maupun masyarakat terhadap buku, diharapkan daya pikir serta imajinasi terus berkembang. Hal tersebut berguna untuk meningkatkan kecerdasan dalam berbagai bidang, baik cerdas secara emosi, sosial maupun cerdas dalam pengetahuan secara ilmiah.

Menanggapi hal tersebut, Elis, guru SDN Selacai, Kecamatan Cipaku, mengatakan, pihaknya sangat respon dengan adanya metode yang digunakan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Ciamis. Sebab, dengan kegiatan tersebut siswa tidak hanya dituntut sebatas membaca saja, namun mereka dituntut untuk menceritakan apa yang mereka baca. Sehingga, ingatakan siswa terus diasah melalui metode tersebut.

“Story telling menurut kami merupakan seni dari sebuah keterampilan bernarasi dalam bentuk prosa maupun syair yang diceritakan maupun dinyanyikan seperti halnya bermain drama. Dengan hal inilah anak-anak akan paham dengan buku yang dijadikan rujukan. Kami sangat apresiasi langkah tersebut,” jelasnya. (Heri/R6/HR-Online)

Kemeriahan Bobotoh Nobar Persib di Pusat Pemerintahan Sumedang

Kemeriahan Bobotoh Nobar Persib di Pusat Pemerintahan Sumedang

harapanrakyat.com,- Ribuan pendukung fanatik Persib Bandung, atau yang akrab disapa Bobotoh, memenuhi Lapangan Pusat Pemerintahan Sumedang (PPS), Jawa Barat, Sabtu (24/5/2025). Para Bobotoh ini...
Disdukcapil Ciamis Berikan Layanan Khusus Perekaman e-KTP untuk Pelajar

Disdukcapil Ciamis Berikan Layanan Khusus Perekaman e-KTP untuk Pelajar

harapanrakyat.com,- Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terus berupaya meningkatkan layanan kepada masyarakat. Salah satunya dengan memberikan layanan khusus perekaman...
Satpol PP Ciamis Amankan ODGJ dari Trotoar Belakang Kantor DPRD

Satpol PP Ciamis Amankan ODGJ dari Trotoar Belakang Kantor DPRD

harapanrakyat.com,- Petugas Satpol PP Kabupaten Ciamis mengamankan seorang orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) yang kerap berdiam dan tidur di trotoar belakang kantor DPRD Ciamis,...
Sejarah Cikoneng Ciamis, Awal Mulanya Kawasan Hutan

Sejarah Cikoneng Ciamis, Awal Mulanya Kawasan Hutan

Cikoneng merupakan sebuah desa yang berada di wilayah Kecamatan Cikoneng, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Dari pusat kecamatan berjarak 450 m dan dari pusat kota...
Perahu Nelayan di Garut Terbalik Usai Dihantam Ombak, 10 Orang Selamat

Perahu Nelayan di Garut Terbalik Usai Dihantam Ombak, Evakuasi Penyelamatan Berlangsung Dramatis

harapanrakyat.com,- Perahu nelayan bernama Bintang 5 terbalik saat akan menepi ke dermaga Santolo Kecamatan Cikelet, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Sabtu (24/5/2025). Perahu bermuatan 10...
Aksi Premanisme Berkedok Jual Air Mineral di Cisaga, Polres Ciamis Amankan 2 Orang

Aksi Premanisme Berkedok Jual Air Mineral di Cisaga, Polres Ciamis Amankan 2 Orang

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis, Jawa Barat, mengamankan dua terduga pelaku yang melakukan aksi premanisme berkedok menjual air mineral. Kedua orang tersebut diduga melakukan pemaksaan menjual...