Ilustrasi. Photo : net/ist
Berita Teknologi, (harapanrakyat.com),-
Belum lama ini situs operator seluler Telkomsel dan subdomain Indosat ooredoo diretas orang tak dikenal. Intinya, peretas meminta atau protes agar harga kuota internet tak mahal.
Sebenarnya berapa tarif internet dasar setiap provider yang ada di Indonesia? Seperti dikutip dari berbagai sumber, Telkomsel menawarkan berbagai pilihan, bukan cuma paket kuota internet saja melainkan tambahan lainnya, seperti campur bonus SMS, bonus telpon, tambahan untuk stream video VIU, HOOQ dan juga musik.
Untuk tarif internet dasar, paket internet Telkomsel dikemas dalam paket Telkomsel Flash. Paket Flash Rp 52.500, dengan paket 600 MB perbulan. Bonusnya akses HOOQ, VIU selama satu bulan, dan VideoMax sebanyak 1GB.
Untuk Flash Ekstra Topping 4GB ditarif Rp. 57.500. Rinciannya, 1GB untuk 4G, 2 GB untuk Flash Midnight dari jam 00.00-07.00, dan bonus HOOQ serta VIU, dan VideoMax 1GB.
Sedangkan paling mahal paket Flash yaitu 40GB seharga 500 ribu. Pelanggan Telkomsel Flash paket ini bisa mendapatkan 24GB untuk 4G, dan 16GB untuk 2G/3G.
Sementara kompetitor lainnya Indosat Ooredoo mempunyai kuota internet paling murah 60 ribu, rinciannya 2 GB untuk 4G dan 1 GB untuk 3G/2G dalam 30 hari. Sedangkan paling tinggi 160 ribu dengan kuota data internet 8 GB untuk 3G/2G plus 10 GB untuk 4G dalam 30 hari.
Operator seluler XL, paling murah 30 ribu kuota internet yang didapat 800MB dalam satu bulan. Sementara paling mahal dari XL yaitu 16GB paket HotRod dengan tarif 220 ribu.
Ada juga paket XTRA Combo Rp.59.000, yang menawarkan paket 6GB, dengan rincian 4GB jaringan 4G serta 2GB jaringan 2G/3G/4G. Bonus lainnya dari XTRA Combo yaitu telpon ke semua operator selama 20 menit, akes YouTube 2GB selama 24 jam, dan YouTube tanpa kuota dari jam 01.00-06.00.
Paket internet untuk AXIS 5GB tarifnya Rp.60.800 selama 24 jam dalam waktu 2 bulan.
Sedangkan Tri, tarif data internet paling rendah 35 ribu sebanyak 500MB, dan 5GB dipatok 125 ribu per sebulan.
Operator seluler CDMA yang masih ada yaitu Smartfren, untuk 1,75GB dipatok 50 ribu, 2 GB seharga 60 ribu dan termahal 9GB seharga 150 ribu. (Adi/R5/HR-Online)