Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Puncak Gunung Parang yang terletak di Desa Jayasari, Kecamatan Langkaplancar, Kabupaten Pangandaran menyuguhkan panorama alam yang sangat indah. Dengan udara yang sejuk, membuat tempat ini menjadi tujuan para pendaki gunung dan pecinta alam, terutama dari kalangan mahasiswa.
Dadan Hamdani, salah satu aktivis pecinta alam, mengatakan, puncak Gunung Parang memiliki panorama alam yang sangat indah. Deburan ombak Pantai Pangandaran yang terlihat jelas, awan yang terlihat seperti di atas bukit serta tampak lembah pendaki betah berlama-lama di puncak Gunung Parang.
“Meski menyimpan potensi sangat luar biasa, sayangnya jalan menuju puncak gunung ini masih sulit dilalui, hanya para pendaki saja yang bisa sampai ke tempat ini,” ujarnya kepada HR Online, Sabtu (16/09/2017).
Ia menambahkan, di gunung itu terdapat makam keramat yang dikenal Astana Panjang atau tempat dimakamkannya Sendora dan Sembada. Diketahui, Sendora dan Sembada sangat erat kaitannya dengan sejarah sunda yang perlu dilestarikan.
“Panorama alam gunung tersebut tidak kalah dengan gunung lain yang ada di Indonesia. Untuk menjaga kelesatrian serta keindahannya, jangan sampai yang datang ke sini merusaknya,” tegas Dadan. (Aceng/R6/HR-Online)