Salah satu sekolah nominator lomba sekolah bersih dan sehat tingkat Jabar. Foto: Entang SR/HR
Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),-
Empat lembaga pendidikan dari berbagai tingkatan di Pangandaran berhasil lolos dan masuk ke tingkat provinsi dalam lomba sekolah bersih dan sehat.
Seperti yang diungkapkan Sekretaris Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Pangandaran, Agus Nurdin, bahwa keempat sekolah yang lolos tersebut antara lain Sekolah Dasar Negeri (SDN) 3 Cintaratu, Taman Kanak-kanak (TK) Senia Langkaplancar, SMPN 2 Parigi, dan SMAN 1 Pangandaran.
Menurutnya, untuk lolos dari lomba tersebut tidaklah mudah. Pasalnya, sekolah-sekolah yang ada di Pangandaran mesti mengikuti berbagai tahapan serta penilaian yang objektif.
“Awalnya sekolah-sekolah berlomba antar gugus, dilanjutkan antar kecamatan dan berlanjut tingkat kabupaten sebelum ke tingkat provinsi. Jadi tidak mudah seperti yang dibayangkan,” katanya kepada Koran HR, Selasa (30/10/2017) lalu.
Agus menambahkan, sekolah-sekolah yang berhasil lolos ke tingkat provinsi tersebut perlu mempersiapkan segala sesuatunya sebelum tim penilai dari provinsi datang. Ia berkeinginan keempat sekolah tersebut bisa lolos. Bila tidak, minimalnya salah satu dari empat sekolah tersebut berhasil membawa nama harus Kabupaten Pangandaran di tingkat provinsi.
“Meski untuk SMA bukan wilayah kami, akan tetapi kita tetap mendukung salah satu nominator dari SMAN 1 Pangandaran untuk bisa meraih juara. Sebagai penyemangat, nanti kita akan berikan hadiah khusus dari Disdikpora kepada sekolah yang berhasil. Intinya hadiah itu masih kita rahasiakan. Paling penting keempat sekolah tersebut harus berjuang demi Kabupaten Pangandaran terlebih dahulu,” pungkasnya. (Ntang/R6/Koran HR)