Sabtu, April 26, 2025
BerandaBerita PangandaranSoal Politik Uang, Ini Kata Ketua Panwascam Langkaplancar Pangandaran

Soal Politik Uang, Ini Kata Ketua Panwascam Langkaplancar Pangandaran

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Ketua Panwascam Langkaplancar, Kabupaten Pangandaran, Oteng Dadik Solehudin, menegaskan, hanya orang gila yang berani melakukan politik uang demi memenangkan dukungan dari masyarakat. Hal itu disampaikannya saat menghadiri Deklarasi Pilkada Jabar yang Bersih dan Anti Hoax yang digelar ratusan masyarakat Langkaplancar, di halaman kantor kecamatan dan di depan Kantor Panwascam Langkaplancar, Kamis (12/04/2018.

“Aturannya sudah sangat jelas, seperti yang tercantum dalam UU Nomor 10 Tahun 2016. Untuk itu, pihaknya berharap Pilkada yang bersih tanpa politik uang bisa terlaksana agar tidak ada yang tersandung masalah,” tandasnya. [Baca berita terkait; Masyarakat Langkaplancar Pangandaran Gelar Deklarasi Pilkada Jabar Anti Hoax].

Dia menjelaskan, dalam UU Nomor 10 Tahun 2016 dijelaskan, bahwa setiap orang yang dengan sengaja melakukan perbuatan melawan hukum, menjanjikan atau memberi uang atau materi lainnya sebagai imbalan kepada warga Negara Indonesia, baik langsung atau tidak langsung untuk mempengaruhi pemilih agar tidak menggunakan hak pilih.

Kemudian, menggunakan hak pilih dengan cara tertentu sehingga suara menjadi tidak sah, memilih calon tertentu atau tidak memilih calon tertentu sebagai mana dimaksud dalam pasal 73 ayat 4, dipidana dengan pidana penjara paling singkat 36 bulan dan paling lama 72 bulan, denda paling sedikit Rp.200.000.000, dan paling banyak 1 miliar.

Selanjutnya, pidana yang sama akan diterapkan kepada pemilih yang dengan sengaja melakukan perbuatan melawan hukum menerima pemberian, atau janji sebagai mana dimaksud pada ayat satu (1). (Cenk/R3/HR-Online)

Pembangunan Jalan Lingkar Utara di Sumedang Ditarget Rampung Mei 2025

Pembangunan Jalan Lingkar Utara di Sumedang Ditarget Rampung Mei 2025

harapanrakyat.com,- Progres pembangunan Jalan Lingkar Utara yang menghubungkan wilayah Karamat dan Pasiringkik, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, menunjukkan perkembangan signifikan. Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir...
Bangunan Puskesmas Kertahayu

Berdiri di Lahan Milik PT KAI dan Tingginya Harga Sewa, Bangunan Puskesmas Kertahayu Ciamis Harus Direlokasi

harapanrakyat.com,- Bangunan Puskesmas Kertahayu selama ini berdiri di atas tanah milik PT KAI yang berlokasi di Dusun Cisaar, Desa Kertahayu, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis,...
Persib Berpotensi Pecahkan Rekor

Persib Berpotensi Pecahkan Rekor sebagai Tim Juara dengan Poin Terbanyak

Persib berpotensi pecahkan rekor sebagai tim juara dengan poin terbanyak sejak era Liga 1 2017. Saat ini Persib Bandung menempati posisi pertama dengan 61...
Pinggir Sungai Cibeureum

Geger! Mayat Pria Ditemukan Tergeletak Pinggir Sungai Cibeureum Garut

harapanrakyat.com,- Warga Kampung Cipari, Sukarasa, Kecamatan Pangatikan, Garut, Jawa Barat, dikejutkan dengan penemuan sesosok mayat pria yang tergeletak di pinggir Sungai Cibeureum, Sabtu (26/4/2025). Meski...
Persib Vs PSS Sleman

Laga Persib Vs PSS Sleman, Bojan Hodak: Kami Menghadapi Laga yang Sulit

Coach Bojan Hodak menyampaikan bahwa tim Maung Bandung akan menghadapi laga yang sulit jelang laga Persib vs PSS Sleman di Gelora Bandung Lautan Api...
Perairan Mandalajaya

Perahu Dihantam Gelombang di Perairan Mandalajaya Tasikmalaya, Begini Kondisi Nelayan Usai Berenang Sejuah 1 Km

harapanrakyat.com,- Perahu nelayan dihantam gelombang tinggi hingga terbalik di perairan Mandalajaya, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, tepatnya di wilayah Kecamatan Cikalong, Sabtu (26/4/2025). Seorang nelayan yang...