Sabtu, Mei 10, 2025
BerandaBerita CiamisTuntut Pemerataan Pembangunan, Pemuda Lakbok Ciamis Tutup Jalan Berlubang

Tuntut Pemerataan Pembangunan, Pemuda Lakbok Ciamis Tutup Jalan Berlubang

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Puluhan pemuda yang tergabung dalam Forum Pemuda Lakbok Jaya dan Perserikatan Mahasiswa Lakbok Jaya siang tadi menggelar aksi tutup 1000 lubang di sepanjang jalan pengairan Banjar-Manganti yang terletak di wilayah Desa Cintajaya, Kecamatan Lakbok, Kabupaten Ciamis. Aksi sebagai protes terhadap pembangunan di wilayah Lakbok itu dikawal ketat oleh Kepolisian setempat, Minggu (15/07/2018).

Markum, koordinator lapangan, mengatakan, aksi tersebut merupakan bentuk protes terhadap Pemerintah Kabupaten Ciamis yang dinilai telah lama menganaktirikan Kecamatan Lakbok dari segi pembangunan, terutama infrastruktur jalan.

“Kami hanya ingin menyampaikan ke Pemda bahwa Lakbok bagian dari Ciamis, Lakbok adalah lumbung padi, tetapi selama ini akses jalan rusak tidak ada perhatian dan seperti dianaktirikan,” tegas Markum kepada HR Online.

Sebagai wilayah yang sangat jauh dari pusat pemerintahan, lanjut Markum, wilayah Lakbok yang didominasi lahan pertanian sangat membutuhkan sekali infrastruktur jalan yang layak. Apalagi Lakbok yang juga sebagai lumbung padi Ciamis setiap tahunnya menghasilkan padi sebanyak 43.992 ton. Dengan kondisi demikian, perekonomian masyarakat yang mayoritas petani dinilai sangat terganggu oleh keberadaan jalan yang kurang layak.

“Kami hanya ingin ada pemerataan pembangunan dan kami sama-sama bayar pajak. Ketimpangan pembangunan yang terjadi tidak berbanding lurus dengan kontribusi Lakbok kepada Pemda,” ketusnya.

Dari pantauan HR Online, massa aksi yang berkumpul di pertigaan jalan pengairan Desa Cintajaya tampak membawa sejumlah spanduk berisikan tuntutan mereka soal infrastruktur jalan. Selain itu, mereka juga membawa mobil yang mengangkut batu untuk menambal jalan yang berlubang. Sementara itu, aparat keamanan dari Kepolisian dan TNI juga tampak mengawal aksi mereka hingga selesai. (Muhafid/R6/HR-Online)

Lisensi Klub Profesional

Raih Lisensi Klub Profesional, Persib Siap Berlaga di Kancah Internasional

Satu lagi penghargaan Persib Bandung yang membanggakan. Persib baru saja sukses mendapatkan Lisensi Klub Profesional tahun 2024-2025 yang statusnya tanpa catatan. Prestasi ini tercantum...
Live Bareng dan Inilah Cara On Cam di Tiktok Sebagai Tamu

Live Bareng dan Inilah Cara On Cam di Tiktok Sebagai Tamu

Cara berkolaborasi dalam siaran langsung di aplikasi TikTok bersama akun lain mirip dengan cara pengguna melakukan siaran langsung bersama di Instagram. Metode ini dikatakan...
Program Pemutihan Piutang Pelanggan

Warga Sambut Baik Program Pemutihan Piutang Pelanggan Non Aktif PDAM Tirta Anom Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Warga menyambut baik program Pemutihan Piutang Pelanggan Non Aktif dari Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Anom Kota Banjar, Jawa Barat. Diketahui program pemutihan...
Klub Top Eropa

3 Pemain Timnas Indonesia Masuk Radar Klub Top Eropa, Ada yang Dilirik Inter Milan

Kiprah pemain Timnas Indonesia baik saat bermain di level klub maupun Timnas, tentu membuat para pemain ini dilirik sejumlah klub. Belakangan beredar kabar 3...
Doa Masuk Rumah Kosong Sesuai Sunnah dan Adabnya dalam Islam

Doa Masuk Rumah Kosong Sesuai Sunnah dan Adabnya dalam Islam

Doa masuk rumah kosong menjadi salah satu amalan yang penting dalam ajaran Islam. Setiap langkah yang seorang muslim lakukan selalu dianjurkan untuk diawali dengan...
Juara Liga 1 2024-2025

Jadi Juara Liga 1 2024-2025, Ternyata Persib Pernah Dikalahkan 3 Klub Ini

Persib Bandung berhasil membawa gelar juara Liga 1 2024-2025, bahkan saat kompetisi baru memasuki pekan ke-31. Dengan 64 poin yang Persib dapatkan membuat pesaingnya...