Sabtu, Mei 3, 2025
BerandaBerita TerbaruHati-hati! Ini Makanan Sehat Tapi Bahaya Bagi Tubuh

Hati-hati! Ini Makanan Sehat Tapi Bahaya Bagi Tubuh

Berita Gaya Hidup, (harapanrakyat.com),- Kesehatan itu penting dan juga mahal. Agar tubuh tetap sehat, banyak orang memiliki cara tersendiri untuk menjaga pola makan maupun pola hidup. Sebagian besar, kesehatan sangat dipengaruhi oleh asupan makanan yang dikonsumsi  setiap harinya.

Dari sekian makanan yang dianggap sehat bagi tubuh ternyata justru menjadi racun bagi tubuh. Sehingga, makanan sehat tersebut akan membahayakan tubuh kita.

Pertama makanan sehat tapi berbahaya bagi kesehatan adalah kecambah atau toge. Makanan jenis sayuran ini sangat erat sekali dengan hidangan yang disajikan oleh orang Indonesia, seperti karedok, pecel, ketoprak, soto serta masakan khas Indonesia lainnya. Dari sisi gizi, kecambah memiliki manfaat yang cukup banyak, seperti protein, karbohidrat, zinc (seng), potassium, asam folat, fosfor, kalium, zat besi, vitamin A, vitamin B, serta vitamin C.

Meski banyak manfaat, seperti yang dilansir dari laman reader’s digest, toge yang dimakan tanpa dicuci bersih sangat rentan terkontaminasi bakteri. Sebab, toge dikenal tumbuh di wilayah yang lembab dan hangat. Kondisi suhu tersebut merupakan tempat favorit berkembangnya bakteri salmonella serta bakteri jenis e.coli. Sebaiknya, jika akan mengkonsumsi toge harus dipastikan bersih dulu agar tubuh kita tidak terkena bakteri tersebut.

Makanan sehat yang berbahaya bagi tubuh selanjutnya adalah buah kering. Meski buah merupakan makanan yang sehat, namun Anda harus pintar memilihnya dan harus dalam kondisi segar. Sebab, buah kering yang berubah bentuk dari aslinya serta lebih kecil dari yang segar akan membuat kita cenderung memakan secara berlebih. Selain itu, buah kering juga mengandung fruktosa atau gula buah yang dapat memicu naiknya kadar gula di dalam darah.

Selanjutnya makanan sehat yang berbahaya bagi kesehatan adalah susu kedelai. Minuman ini diketahui adalah alternatif bagi mereka yang tidak bisa mengkonsumsi protein hewani, seperti yang dilakukan oleh ibu hamil. Dari segi gizi, susu kedelai diketahui lebih rendah kolesterol dan potassium yang tinggi serta proteinnya. Bahayanya, susu kedelai jika ditambah beragam rasa.

Dari beberapa jenis makanan sehat di atas yang juga membahayakan bagi kesehatan, kita perlu lebih pintar memilah dan memilih serta memastikan makanan yang masuk ke dalam tubuh kita bersih. (Muhafid/R6/HR-Online)

Selamat, Harris Vriza Resmi Menikah dengan Haviza Devi Setelah 5 Tahun Berpacaran

Selamat, Harris Vriza Resmi Menikah dengan Haviza Devi Setelah 5 Tahun Berpacaran

Kabar bahagia kembali datang dari selebriti tanah air. Harris Vriza resmi menikah dengan kekasihnya, Haviza Devi Anjani pada Jumat (2/5/2025) kemarin di Bali. Pasangan...
Tanggapi Keluhan Buruh, Wakil Wali Kota Banjar Dorong Pengusaha Patuhi Aturan Ketenagakerjaan

Tanggapi Keluhan Buruh, Wakil Wali Kota Banjar Dorong Pengusaha Patuhi Aturan Ketenagakerjaan

harapanrakyat.com,- Wakil Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Supriana, akan mendorong para pengusaha untuk mematuhi aturan ketenagakerjaan. Hal tersebut menanggapi adanya keluhan dari kaum buruh...
Biar Kapok, Belasan Sepeda Motor Pelajar Berknalpot Brong Akhirnya Diangkut Tim Prabares Sat Sabhara Polres Banjar

Biar Kapok, Belasan Sepeda Motor Pelajar Berknalpot Brong Akhirnya Diangkut Tim Prabares Sat Sabhara Polres Banjar

harapanrakyat.com,- Petugas Patroli Raimas Backbone Presisi (Prabares) Sat Sabhara Polres Kota Banjar, Polda Jabar berhasil mengamankan belasan sepeda motor berknalpot brong dan tidak sesuai...
Suasana Haru Iringi Keberangkatan Jamaah Haji Sumedang Gelombang Pertama

Suasana Haru Iringi Keberangkatan Jamaah Haji Sumedang Gelombang Pertama

harapanrakyat.com,- Ribuan warga pengantar calon jamaah haji gelombang pertama memadati area Gedung Negara Sumedang, Jawa Barat. Mereka datang untuk mengantar dan mendoakan keluarga mereka...
Penyuluh Pertanian Ciamis Sabet Gelar Juara Umum Jambore Tingkat Jawa Barat

Penyuluh Pertanian Ciamis Sabet Gelar Juara Umum Jambore Tingkat Jawa Barat

harapanrakyat.com,- Sebuah kebanggaan menghampiri Kabupaten Ciamis! Dewan Pimpinan Daerah Perhimpunan Penyuluh Pertanian Indonesia (DPD Perhiptani) Kabupaten Ciamis baru saja mencatatkan namanya di puncak prestasi...
Itel City 100 Segera Rilis di Indonesia, HP Murah 1 Jutaan yang Tahan Air

Itel City 100 Segera Rilis di Indonesia, HP Murah 1 Jutaan yang Tahan Air

Itel City 100 akan segera hadir di Indonesia pada awal Mei mendatang. Smartphone yang berasal dari China ini kabarnya mengusung harga yang relatif terjangkau...