Sabtu, Mei 10, 2025
BerandaBerita PangandaranWarga di Pangandaran Ini Gelar Ritual Babarit, Memupuk Kebersamaan di Kala Kesusahan

Warga di Pangandaran Ini Gelar Ritual Babarit, Memupuk Kebersamaan di Kala Kesusahan

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Sebagai bentuk pelestarian budaya yang sudah dilakukan secara turun temurun, ratusan warga di Dusun Karanghonje, Desa Sidamulih, Kecamatan Sidamulih, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, menggelar acara budaya yang diberinama ritual Babarit, Kamis (02/08/2018) tadi malam.

Ritual babarit ini ternyata tradisi warisan leluhur yang hanya ada di tiga desa di Kecamatan Sidamulih, yakni di Desa Cikalong, Desa Sidamulih dan Desa Kersaratu. Tradisi ini rutin digelar pada bulan Dzulkaidah atau bulan Hapit.

Tradisi babarit ini pun memiliki filosofi kebersamaan antar warga. Karena apabila acara ritual ini digelar, berarti warga di tiga desa itu tengah mengalami kesulitan. Makanya, pada acara tradisi ini, semua warga membawa makanan dari rumahnya dan kemudian berkumpul untuk saling mencicipi makanan yang mereka bawa.

“Kenapa acara babarit ini digelar pada bulan Dzulkaidah atau bulan Hapit? Karena warga di sini meyakini bahwa pada bulan Dzulkaidah atau bulan Hapit adalah waktu datangnya kesusahan,” kata Ketua Lembaga Adat Kabupaten Pangandaran Erik Krisna Yudha Astra Wijaya Saputra, usai acara.

Kesusahan dalam hal ini, lanjut Erik, seperti masa paceklik pertanian, karena mayoritas warga di sini bertani. Kebetulan pada saat ini tengah terjadi kamarau, dimana banyak warga yang tidak bisa bertani karena tidak ada persedian air.

“Tradisi babarit ini digelar setiap tahun satu kali. Tradisi ini memiliki makna kebersamaan antar warga. Artinya, meskipun di masa sulit, tetapi warga tetap bersatu dan saling membantu satu sama lainnya. Makna dari tradisi ini memang sangat luar biasa, dimana rasa persaudaran antar warga benar-benar terus dipupuk secara turun temurun,” ungkapnya.

Menurut Erik, di Kecamatan Sidamulih masih banyak warga yang memegang adat yang diwariskan oleh leluhurnya. Dia mencontohkan, seperti dalam pernikahan, warga di Kecamatan Sidamulih banyak yang menikah dengan orang satu kampung. Hal itu dilakukan agar tradisi yang diwariskan dari leluhurnya tetap terjaga dan tidak punah oleh jaman.

“Alasan nikah dengan orang satu kampung tujuannya untuk menjaga kelestarian tradisi dan budaya. Memang penyebab sebuah budaya punah salah satunya karena terjadi persilangan pernikahan dengan warga di luar wilayah adat,” ujarnya.

Meski warga Kecamatan Sidamulih banyak yang merantau ke luar daerah, lanjut Erik, namun kebanyakan dari mereka tetap menikah dengan orang satu kampung. “Meski merantaunya di saat belum menikah, tetap saja kabanyakan warga di sini mencari jodoh di kampungnya. Setelah menikah, kemudian pasangannya dibawa ikut merantau. Namun, ketika di masa tua atau setelah pensiun, biasanya mereka kembali ke kampungnya. Hanya memang sekarang tidak semua warga Sidamulih seperti itu. Tapi yang masih memegang adat, jumlahnya masih banyak,” pungkasnya. (Mad2/R2/HR-Online)

Upacara Adat Babarit, Tradisi Penuh Makna dari Kuningan Jawa Barat

Upacara Adat Babarit, Tradisi Penuh Makna dari Kuningan

Bagi masyarakat Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, upacara adat Babarit tentu sudah tidak asing lagi. Babarit telah mengakar kuat dalam kehidupan sosial serta spiritual masyarakat...
Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Polres Pangandaran Sita Puluhan Botol Minuman Keras Berbagai Merek

Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Polres Pangandaran Sita Puluhan Botol Minuman Keras Berbagai Merek

harapanrakyat.com,- Polres Pangandaran menyita puluhan botol minuman keras (Miras) ilegal dari berbagai merek, dalam rangka Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) Jumat (9/5/2025) malam. Menurut Kasat...
Sempat Jadi Bulan-bulanan Warga, Polres Sumedang Ringkus 4 Pelaku Curas Bermodus COD

Sempat Jadi Bulan-bulanan Warga, Polres Sumedang Ringkus 4 Pelaku Curas Bermodus COD

harapanrakyat.com,- Unit Reskrim Polsek Cimalaka Polres Sumedang, Jawa Barat berhasil meringkus empat orang pelaku pencurian dengan kekerasan (curas) modus COD, Kamis (8/5/2025) malam.  Dari video...
Terciduk Mesra di Kondangan Luna Maya, Gisel dan Cinta Brian Diduga Berpacaran

Terciduk Mesra di Kondangan Luna Maya, Gisel dan Cinta Brian Diduga Berpacaran

Pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier di Bali berhasil mencuri perhatian publik beberapa hari terakhir ini. Tidak hanya pengantinnya saja, namun kehadiran tamu undangan...
Lisensi Klub Profesional

Raih Lisensi Klub Profesional, Persib Siap Berlaga di Kancah Internasional

Satu lagi penghargaan Persib Bandung yang membanggakan. Persib baru saja sukses mendapatkan Lisensi Klub Profesional tahun 2024-2025 yang statusnya tanpa catatan. Prestasi ini tercantum...
Live Bareng dan Inilah Cara On Cam di Tiktok Sebagai Tamu

Live Bareng dan Inilah Cara On Cam di Tiktok Sebagai Tamu

Cara berkolaborasi dalam siaran langsung di aplikasi TikTok bersama akun lain mirip dengan cara pengguna melakukan siaran langsung bersama di Instagram. Metode ini dikatakan...