Berita Teknologi, (harapanrakyat.com),- Acer masih menyandang status sebagai pemilik laptop tertipis di dunia. Dalam ajang next@Acer di Berlin, Jerman, Rabu (29/08/2018) lalu, Acer secara resmi memperkenalkan beberapa produk teknologi terbarunya.
Di acara tersebut, laptop menjadi salah satu yang menarik perhatian pengunjung. Dikutip dari detikinet, Kamis (30/08/2018), Vendor asal Taiwan itu kembali berinovasi soal desain laptop.
Hal itu terlihat dari kelahiran versi terbaru Swift 7, yakni salah satu produk lini thin-and-light. Memang edisi terdahulu dari Swift 7 sudah lebih dulu dinyatakan sebagai laptop tertipis di dunia.
Namun, kali ini CEO Acer, Jason Chen, mengklaim kalau Swift 7 generasi terbaru ini kembali menjadi tertipis di dunia. Mengingat ketebalannya yang tidak sampai 10 mm, dan beratnya kurang dari 1 kilogram.
Bukan hanya tipis dan ringan, laptop tersebut juga memiliki layar lapang dengan mengadaptasi Ultra-narrow Bezel berukuran 4,27 mm. Hal ini membuat screen-to-body ratio milikinya mampu mencapai 92 persen. Sedangkan mengenai jeroannya, laptop ini ditenagai prosesor Intel Core i7 8th Generation.
Bahkan, Jason Chen menggambarkan kalau laptop tersebut adalah ‘Minimize limitation, maximize freedom.’ Namun sayangnya, belum banyak informasi yang disampaikan Jason Chen dalam presentasinya mengenai produk teknologi terbaru dari Acer itu.
Dikabarkan Swift 7 edisi terbaru ini belum akan dipasarkan dalam waktu dekat. Tentu menarik untuk ditunggu kapan laptop tertipis di dunia itu akan dipasarkan. (Eva/R3/HR-Online)