Kamis, Mei 1, 2025
BerandaBerita BanjarLagi, Kebakaran Kebun Warga Di Banjar Diduga Akibat Puntung Rokok

Lagi, Kebakaran Kebun Warga Di Banjar Diduga Akibat Puntung Rokok

Berita Banjar (harapanrakyat.com),- Diduga akibat puntung rokok, lahan perkebunan milik warga  di dusun Muktiasih, Blok Parowelan, desa Sukamukti, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, Minggu siang (23/09/2018) terbakar.

Lahan kebun milik warga itu dipenuhi sejumlah pohon jati, alba dan mahoni, namun api melalap ilalang kering yang ada, dan pemicunya diduga dari puntung rokok yang dibuang sembarangan masih menyala.

Kebakaran lahan perkebunan warga itu menurut keterangan Endin, petugas BPBD Kota Banjar terjadi sekitar pukul 13.00 WIB, dan telah menghanguskan sekitar 3 hektar, hingga pihaknya menurunkan 2 unit mobil pemadam kebakaran.

“Pemadaman kami lakukan bersama warga yang membantu agar api tidak semakin meluas melalap ilalang kering terhampar dikebun,” jelas Endin kepada HR Online, Minggu (23/09/2018).

Lokasi kebun yang terbakar, menurut Endin, berada pada tempat yang cukupm curam, hal itu cukup menyulitkan petugas dan warga saat berusaha memadamkan api.

“Lokasi curam, ilalang dan daun kering sangat banyak, itu sangat menyulitkan petugas dan warga, luasan lahan juga membuat kami sedikit kewalahan memadamkan api dengan cepat,” ujarnya.

Warga membantu petugas memadamkan api dengan cara mengibaskan ranting, hal itu juga bertujuan agar mengisolir api tidak semakin merembet semakin meluas melalap perkebunan warga lainnya.

Api barus bisa berhasil dipadamkan setelah tiga jam petugas dan warga berjibaku. Akibat kebakaran lahan perkebunan tersebut, kerugian pemilik ditaksir hingga puluhan juta rupiah.

Sebelumnya, kebakaran serupa terjadi, kebun jati seluas 3 hektar di dusun Priagung, blok Cijati Rt 9/4, Desa Binangun, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, Kamis siang (13/09/2018), sekitar pukul 13.00 WIB hangus terbakar.

Dalam sebulan terakhir, kebun dan lahan di Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, telah mengalami dua kali kebakaran lahan. Mengingat hal itu, pihak BPBD menghimbau warga untuk lebih berhati-hati saat beraktifitas di kebun terutama dimusim kemarau.

Pihak BPBD meminta warga untuk tidak melakukan pembakaran lahan dan tidak sembarangan membuang puntung rokok yang masih menyala ke semak belukar atau daun kering, karena itu sering kali menjadi faktor pemicu kebakaran dimusim kemarau.

Kebakaran lahan perkebunan sangat beresiko tinggi, apabila api merembet dan meluas hingga memasuki areal permukiman warga. Selain itu, asap dari kebakaran bisa menimbulkan penyakir Ispa terhadap manusia. (Hermanto/R1/HR-Online)

Isu Strategis Arah Pembangunan

Isu Strategis Arah Pembangunan Kota Banjar 2025-2029, Apa Saja Poin Pokoknya?

harapanrakyat.com,- Sejumlah poin isu strategis yang akan menjadi arah pembangunan Kota Banjar, Jawa Barat, disampaikan Wali Kota Banjar, Sudarsono saat rapat paripurna DPRD Kota...
Asah Kreativitas dan Kepercayaan Diri

Pentas PAI di Kota Banjar Asah Kreativitas dan Kepercayaan Diri Pelajar

harapanrakyat.com,- Pentas Pendidikan Agama Islam (PAI) di Kota Banjar, Jawa Barat, untuk mengasah kreativitas dan kepercayaan diri para pelajar. Kegiatan tersebut dilaksanakan di SDN...
Latihan Pengendalian Massa

Polres Tasikmalaya Latihan Pengendalian Massa Unjuk Rasa Peringatan May Day 2025

harapanrakyat.com,- Sebagai bentuk kesiapsiagaan dan antisipasi potensi unjuk rasa menjelang Hari Buruh Internasional atau May Day 2025, personel Polres Tasikmalaya Polda Jabar mengikuti latihan...
Pelatih Timnas Indonesia U-23

PSSI Tentukan Pelatih Timnas Indonesia U-23 untuk SEA Games 2025 di Rapat Exco

Wakil Ketua Umum PSSI, Yunus Nusi mengatakan bahwa penentuan pelatih Timnas Indonesia U-23 akan diumumkan dalam Rapat Exco, bukan melalui kongres. Hal itu Yunus ungkapkan...
Komplotan Curanmor Lintas Kabupaten

Polres Sumedang Bongkar Komplotan Curanmor Lintas Kabupaten, 8 Pelaku dan 16 Motor Diamankan

harapanrakyat.com,- Jajaran Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Sumedang, Polda Jabar, berhasil mengungkap komplotan curanmor lintas kabupaten yang kerap beraksi di wilayah perbatasan Sumedang-Indramayu. Sebanyak delapan...
Malut United Vs Persib

Menjelang Laga Malut United Vs Persib, Bojan Hodak Optimis Tim Maung Bandung Menang dari Laskar Kie Raha

Menjelang laga Malut United vs Persib, pelatih tim Maung Bandung, Bojan Hodak sempat mengeluhkan perjalanan panjang menuju Stadion Gelora Kie Raha, Ternate, Maluku Utara. Tim...