Sabtu, Mei 3, 2025
BerandaBerita PangandaranMinat Baca di Pangandaran Didominasi Pelajar SD

Minat Baca di Pangandaran Didominasi Pelajar SD

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Minat baca di Kabupaten Pangandaran masih didominasi oleh kalangan pelajar dari Sekolah Dasar (SD). Data minat tersebut dilihat dari jumlah kunjungan perpustakaan daerah setiap bulan.

Menurut Sekretaris Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Kabupaten Pangandaran, Sobirin, bahwa pengunjung perpustakaan daerah Pangandaran didominasi oleh pelajar SD dengan persentase 44 persen. Sementara itu, peringkat kedua adalah S1 sebanyak 28 persen, dan SMA sebanyak 17 persen.

“Kalau dari sisi usia, paling banyak di umur 26-35 tahun dengan persentase 40.8 persen, dan urutan kedua umur 36-45 tahun,” jelas Sobirin.

Guna menarik peminat baca buku di perpustakaan daerah, Sobirin menyampaikan pihaknya terus melengkapi koleksi buku untuk memenuhi kebutuhan pembaca. Sedangkan saat ini, di Perpusda terdapat 9 jenis genre buku.

Paling banyak, sambung Sobirin, merupakan buku pelajaran dan ilmu pengetahuan umum. Sedangkan total buku yang dimiliki mencapai 8000 buah.

“Buku di sini didominasi buku olahraga dan kesenian yang persentasenya mencapai 34,8 persen, dan yang kedua buku soal ilmu murni dengan persentase 18.2 persen,” jelasnya lagi.

Selain menarik peminat buku melalui pelengkapan koleksi, pihaknya juga melakukan upaya dengan penyediaan perpustakaan keliling serta pelatihan dan penyuluhan kepada pustakawan. Tak hanya itu, promosi melalui media online, pembukaan stand di setiap acara besar, penyediaan Taman Baca Masyarakat (TBM), serta perpustakaan di sekolah serta lainnya juga terus dilakukan Perpusda Pangandaran.

“Jadi, intinya agar pembaca meningkat, kita melaksanakan kegiatan-kegiatan yang aplikatif. Dengan begitu, semangat untuk berkunjung ke perpustakaan bisa meningkat, minat baca meningkat dan menjadikan perpustakaan sebagai wadah yang tepat untuk belajar, berekpresi dan berkreasi,” pungkasnya. (Ceng2/R6/HR-Online)

Ketentuan Jarak Pasar Modern

Ketentuan Jarak Pasar Modern di Kota Banjar Bakal Diatur Dalam Perwal

harapanrakyat.com,- Dinas KUKMP (Koperasi Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan) Kota Banjar, Jawa Barat, bakal mengatur ketentuan jarak pasar modern. Termasuk mengatur jam operasionalnya. Hal itu...
Pemain Terbaik BRI Liga

4 Pemain Ini Layak Jadi Pemain Terbaik BRI Liga 1 2024/2025, 3 Diantaranya dari Persib

Memiliki performa impresif, 4 pemain yang layak menjadi pemain terbaik BRI Liga 1 2024/2025, 3 pemain diantaranya dari Persib Bandung. Kompetisi BRI Liga 1 2024...
Gelar Juara Liga 1

Selangkah Lagi Raih Gelar Juara Liga 1, Hadiah Fantastis Menanti Persib Bandung!

Persib Bandung memiliki peluang besar untuk meraih gelar juara Liga 1 di musim kali ini. Tim dengan julukan Maung Bandung ini bahkan masih memimpin...
Gara-gara Ngantuk, Polres Sumedang Tetapkan Sopir Travel Jadi Tersangka Kecelakaan Maut di Tol Cisumdawu 

Gara-gara Ngantuk, Polres Sumedang Tetapkan Sopir Travel Jadi Tersangka Kecelakaan Maut di Tol Cisumdawu 

harapanrakyat.com,- Polres Sumedang tetapkan sopir travel bernomor polisi D-7838-AV, Imat Hendrawan (41), yang terlibat kecelakaan dengan Truk Wing Box bernomor polisi B-9652-TEZ di jalan...
pengedar ganja

Polres Cimahi Bekuk Dua Pengedar Ganja, Salah Satunya Kurir Jasa Ekspedisi

harapanrakyat.com – Polres Cimahi, Jawa Barat, berhasil mengamankan dua pengedar ganja berinisial WFP dan AF. Polisi telah menetapkan WFP dan AF sebagai tersangka. Polisi...
Tunggu Hasil Lab, Dapur MBG Rajapolah Tasikmalaya Ditutup Sementara Waktu Akibat Ada Kasus Dugaan Keracunan Massal

Tunggu Hasil Lab, Dapur MBG Rajapolah Tasikmalaya Ditutup Sementara Waktu Akibat Ada Kasus Dugaan Keracunan Massal

harapanrakyat.com,- Akibat adanya ratusan siswa yang diduga keracunan makanan, dapur MBG Kecamatan Rajapolah, Kabupaten Tasikmalaya untuk sementara berhenti beroperasi. Hal itu untuk menunggu hasil...