Selasa, Mei 6, 2025
BerandaBerita PangandaranProgram BPNT di Pangandaran, Warga Keluhkan Beras Bau dan Berkutu

Program BPNT di Pangandaran, Warga Keluhkan Beras Bau dan Berkutu

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Masyarakat penerima manfaat Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) di Kecamatan Langkaplancar, Kabupaten Pangandaran nengeluhkan kualitas beras yang kurang bagus. Diketahui, pada pada dua bulan pertama mereka merasa puas, namun pembagian di bulan ketiga justru beras bau dan berkutu.

Salah seorang penerima manfaat BPNT, Amir, mengatakan, beras yang diterima bulan ini aromanya bau dan banyak kutunya, meskipun setelah dimasak rasanya sama dengan beras yang diterima bulan kedua dan pertama.

“Untuk bulan berikutnya saya berharap pemerintah memberikan beras yang bagus dan sesuai dengan harga,” pungkasnya.

Sementara itu, Anton Rahanto, tokoh masyarakat Kabupaten Pangandaran, mengatakan, bahwa program BPNT itu baik jika pengelolaan serta pengawasan baik sampai ke tataran bawah.

“Memeng ironis ketika hari ini mendengar keluhan dari masyarakat mengenai beras yang kurang baik, sementara menurut informasi berasnya berasal dari Cianjur. Yang jadi pertanyaan saya, apa tidak ada di wilayah Kabupaten Pangandaran beras yang kualitasnya bagus?,” tegas Anton.

Anton menyarankan, sesuai Juknis penyaluran BPNT, bisa  dikelola oleh warung desa. Padahal, di tiap desa memiliki badan usaha milik desa (Bumdes). Apabila pengelolaan dan penyaluran BPNT bisa dilakukan oleh lembaga, kata Anton, maka kejadian beras bau dan berkutu seperti saat ini bisa diminimalisir.

“Penyedia barang ataupun pemasok andaikan dikelola oleh lembaga yang sesuai dengan aturan, maka bisa jadi dapat menghidupkan perekonomian wilayah. Seharusnya pemerintah membuka mata dan segera menyelesaikan agar persoalan ini tidak kembali terulang serta sesuai pedoman BPNT 2018 dan mPeraturan Dirjen penanganan fakir miskin No 06/4/PER/HK.01/08/2018,” pungkasnya. (Cen9/R6/HR-Online)

Jonathan Frizzy Menjadi Tersangka Kasus Vape Obat Keras, Begini Kronologinya

Jonathan Frizzy Menjadi Tersangka Kasus Vape Obat Keras, Begini Kronologinya

Akhirnya, pihak kepolisian resmi menetapkan aktor sinetron Jonathan Frizzy (JF) sebagai tersangka dalam kasus vape mengandung obat keras berupa zat etomidate. Kabar ini secara...
Sejarah Monumen Kijang Biru Wates, Kisah Tragis di Baliknya

Sejarah Monumen Kijang Biru Wates, Kisah Tragis di Baliknya

Sejarah Monumen Kijang Biru Wates ternyata menyimpan kisah kelam masa lalu. Monumen Kijang Biru di Wates, Kulon Progo, bukan sekadar penanda jalan atau simbol...
Suara iPhone Kecil? Begini Cara Ampuh Mengatasinya Tanpa Ribet!

Suara iPhone Kecil? Begini Cara Ampuh Mengatasinya Tanpa Ribet!

Suara iPhone kecil saat digunakan menelepon atau mendengarkan musik bisa jadi pengalaman yang cukup menyebalkan. Apalagi jika sedang menunggu telepon penting atau ingin menikmati...
Acer Nitro Lite, Laptop Gaming Berteknologi AI

Acer Nitro Lite, Laptop Gaming Berteknologi AI

Acer kembali menghadirkan laptop gaming dari jajaran lini Nitro, yakni Nitro Lite (NL16-71G). Perangkat ini dirancang khusus untuk para casual gamer sekaligus mendukung kreativitas...
Bripda Rizak Aril Zakri Harumkan Polres Pangandaran, Raih Juara 2 Kejuaraan Panahan Tingkat Nasional

Bripda Rizak Aril Zakri Harumkan Polres Pangandaran, Raih Juara 2 Kejuaraan Panahan Tingkat Nasional

harapanrakyat.com,- Bripda Rizak Aril Zakri, anggota muda personel Polres Pangandaran berhasil meraih Juara 2 kategori Recurve Umum Putra Beregu dalam ajang Banyumas Indoor Open...
Persib Bandung Juara Liga 1, Bobotoh Aswaja Kota Banjar Sebut Rasa Senang Bercampur Sedih, Kok Bisa?

Persib Bandung Juara Liga 1, Bobotoh Aswaja Kota Banjar Sebut Rasa Senang Bercampur Sedih, Kok Bisa?

harapanrakyat.com,- Persib Bandung menjadi juara BRI Liga 1 2024/2025. Rasa bahagia Bobotoh Aswaja Kota Banjar, Jawa Barat, tak bisa terbendung. Untuk mengungkapkan rasa bahagia...