Kamis, Maret 20, 2025
BerandaBerita TerbaruPenyakit Akibat Kolesterol Tinggi ini Cukup Berbahaya

Penyakit Akibat Kolesterol Tinggi ini Cukup Berbahaya

Penyakit akibat kolesterol tinggi ini cukup berbahaya. Kolesterol merupakan penyakit yang terjadi karena adanya lemak berlebihan di dalam darah.

Lemak ini akan mengendap pada pembuluh darah serta menghambat aliran darah, sehingga memunculkan beberapa penyakit yang cukup berbahaya pada tubuh Anda. Apa sajakah penyakit akibat kolesterol tinggi yang harus diwaspadai?

Tekanan Darah Tinggi atau Hipertensi

Tekanan darah tinggi atau hipertensi dapat terjadi pada saat tekanan dalam pembuluh darah di atas batas normal.

Hal ini disebabkan karena penumpukan kolesterol, sehingga membuat pembuluh darah menyempit dan mengakibatkan jantung bekerja lebih keras dan tekanan ekstra untuk memompa darah.

jika diabaikan, maka kinerja jantung dapat berpengaruh. Sebaiknya lebih dini cek kadar kolestrol sebelum datangnya penyakit.

Penyakit Jantung Koroner

Penyakit jantung koroner (PJK) berhubungan erat dengan penyakit akibat kolesterol tinggi yang terjadi ketika lemak menumpuk di dinding arteri.

Atau disebut juga sebagai ateroskleorosis yang disebabkan penyempitan pada arteri, sehingga menghambat aliran darah yang menuju jantung. Dampaknya kolesterol tinggi dapat mengidap angina (nyeri dada) bahkan serangan jantung.

Stroke

Stroke terjadi ketika pembuluh darah yang membawa oksigen dan nutrisi yang menuju ke otak tersumbat atau pecah. Maka yang terjadi adalah otak tidak bisa mendapat darah maupun oksigen yang dibutuhkan.

Dengan begitu jaringan otak bisa mati dan mengakibatkan gejala kelumpuhan pada tubuh, sehingga tidak bisa digerakkan dan berpengaruh juga terhadap fungsi indera.

Diabetes Tipe 2

Penyakit yang lainnya mencakup penyakit diabetes. Meskipun kadar gula darahnya sudah optimal, tetapi kadar lemak darahnya akan cenderung meningkat.

Penyakit Arteri Perifer (PAP)

Penyumbatan pembuluh darah yang disebabkan oleh kolesterol tinggi bisa terjadi di pembuluh darah kecil. Atau lebih dikenal didunia medis dengan nama penyakit arteri perifer.

Salah satu pembuluh darah pada penyakit ini terjadi di tungkai dan kaki. Adapun kasus lain terjadi pada penyumbatan di pembuluh darah ginjal.

Disfungsi Ereksi (ED)

Disfungsi ereksi menjadi tanda peringatan pada awal dari penyempitan arteri. Biasanya ini terjadi pada kaum laki-laki.

Adapun penyempitan ini diakibatkan oleh penyumbatan dan penumpukan lemak yang mengandung koleterol tinggi dengan sebutan ateroskleosis.

Itulah beberapa penyakit akibat kolestrol tinggi. Untuk mengurangi resikonya, maka Anda perlu menerapkan pola hidup sehat dengan mengatur pola makan yang sehat dan bergizi seimbang serta olahraga.

Selain itu makanan yang dapat dianjurkan agar terhindar kolesterol tinggi meliputi makanan rendah lemak jenuh dan kaya akan serat. Contohnya, biji-bijian utuh, nasi merah, gandum, buah dan sayuran.

Salah satu tanda kolestrol yang tidak dapat disadari adalah merasakan berat pada bagian bawah leher belakang seperti ditarik.

Jika Anda mengalami hal tersebut, maka segeralah berkonsultasi ke dokter untuk melakukan cek darah. Sehingga, penyakit akibat kolestrol tinggi yang ada pada tubuh segera diketahui. (Deni/R4/HR-Online)

Profil Jonas Rivanno, Aktor Sinetron yang Berulang Tahun ke-38

Profil Jonas Rivanno, Aktor Sinetron yang Berulang Tahun ke-38

Profil Jonas Rivanno berhasil mencuri perhatian publik lantaran tengah merayakan ulang tahun ke-38 bersama istri dan putri semata wayangnya, Chloe. Aktor yang menikah dengan...
Kondisi Aaliyah Massaid Setelah Alami Asam Lambung Ketika Hamil

Kondisi Aaliyah Massaid Setelah Alami Asam Lambung Ketika Hamil

Kondisi Aaliyah Massaid baru-baru ini menjadi sorotan. Ia mengalami kejadian yang kurang menyenangkan ketika berbuka puasa dengan sang suami, Thariq Halilintar, serta pasangan Rizky...
Nenek Verrell Bramasta Meninggal Dunia, Begini Riwayat Kesehatannya

Nenek Verrell Bramasta Meninggal Dunia, Begini Riwayat Kesehatannya

Kabar duka kembali menyelimuti keluarga selebriti tanah air. Nenek Verrell Bramasta meninggal dunia pada Rabu, 19 Maret 2025 pukul 12.15 WIB.  Verrell membagikan kabar duka...
THR Pensiunan PNS

Cair! Segini Besaran THR Pensiunan PNS

harapanrakyat.com,- Tunjangan Hari Raya (THR) pensiunan PNS sudah mulai cair pada 17 Maret 2025. Kebijakan pemerintah ini menjadi terobosan baru untuk mensejahterakan pensiunan Pegawai...
Wakil Bupati Ciamis PAN

Bima Arya: Wakil Bupati Ciamis Harus Kader PAN

harapanrakyat.com,- Ketua DPP Partai Amanat Nasional (PAN) Bima Arya Sugiarto menegaskan pengisi posisi Wakil Bupati Ciamis, Jawa Barat, pengganti almarhum Yana D Putra harus...
Libur Hari Raya Idulfitri

Jelang Libur Hari Raya Idulfitri, Pemda Pangandaran Bahas Masalah Parkir

harapanrakyat.com,- Menjelang libur Hari Raya Idulfitri 1446 H, persoalan parkir di kawasan objek wisata Pantai Pangandaran, Jawa Barat, masih menjadi masalah yang sangat krusial. Hal...