Selasa, Mei 13, 2025
BerandaArtikelVentilator Corona NASA Dirancang bagi Pasien Covid-19, Begini Kerjanya

Ventilator Corona NASA Dirancang bagi Pasien Covid-19, Begini Kerjanya

Ventilator Corona NASA telah dirancang khusus untuk para pasien Covid-19. Ventilator prototype dengan tekanan tinggi baru ini dirancang hanya dalam waktu satu bulan. Saat ini pun dalam proses mencari persetujuan untuk bisa disebarluaskan.

Seperti yang dilansir dari laman Livescience, dibuat oleh para insinyur yang berada di Jet Propulsion Laboratory (JPL) NASA yang lokasinya di Pasadena, California. JPL sendiri merupakan pusat utama NASA di dalam misi penjelajahan planet robot.

Direktur JPL Michael Watkins telah menyatakan bahwa meskipun mereka adalah spesialisasi pesawat ruang angkasa dan bukan manufaktur perangkat medis, namun teknik yang baik dan juga pengujian yang ketat serta prototyping yang tepat menjadi beberapa spesialisasi mereka.

Uji Coba Ventilator Corona NASA 

Mesin ventilator ini diharapkan bisa membantu untuk mengatasi permintaan nasional dalam kebutuhan ventilator untuk merawat pasien virus Corona yang menderita sakit parah.

NASA juga telah menyatakan bahwa baru-baru ini ventilator tersebut telah diuji coba di Icahn School of Medicine di New York City. Dimana disana terdapat lebih kasus Corona lebih dari 140.000 kasus.

Mesin ventilator tersebut diberi nama VITAL. Ini merupakan teknologi intervensi ventilator yang dapat diakses secara lokal dan bisa diproduksi dengan proses yang cepat.

Selain itu, VITAL juga bisa menampilkan desain fleksibel yang bisa mengakomodasi penggunaan saat di rumah sakit sementara. Seperti di hotel dan juga pusat konvensi yang ada di seluruh dunia dalam menangani himpitan pasien Covid-19 yang disebabkan oleh Coronavirus Novel.

Saat ini prototipe ventilator Corona NASA sedang diteliti dan hasil pengujiannya cukup memuaskan. Prototype NASA telah dilakukan seperti yang diharapkan di bawah berbagai kondisi pasien yang telah disimulasikan.

Cara Kerja Ventilator VITAL

Ventilator adalah sebuah mesin yang digunakan pada tenaga medis agar bisa membantu pernafasan pasien yang mengalami cedera atau penyakit. Dengan alat tersebut, pasien bisa memperoleh pasokan oksigen yang cukup.

Sebenarnya cara kerja ventilator cukup sederhana, yakni untuk mendorong udara agar masuk ke paru-paru. Kasus Covid-19 mengakibatkan adanya cairan yang terbentuk di bagian paru-paru. Sehingga akan mengurangi luas permukaan yang bisa menyerap oksigen.

Mulanya ventilator versi lama hanya mendorong udara ke paru-paru dengan ritme konstan. Sedangkan dalam versi modern ini, ventilator tersebut mempunyai dua mode dasar, yakni tipe yang bisa menghadirkan preset volume oksigen dan satu lagi adalah tipe yang bisa memberikan preset tingkat tekanan.

Ventilator corona NASA yang bernama VITAL ini menggunakan seperlima bagian yang dibutuhkan pada ventilator konvensional. Sehingga lebih mudah diproduksi dengan cepat dan massal.

Ventilator ini bisa mengontrol tekanan akhir ekspirasi positif dan juga tekanan udara residu yang mencegah paru-paru supaya tidak kolaps. Ukuran metriknya bervariasi terhadap kondisi pasien.

Disamping itu, alat ini juga bisa diatur dalam mendeteksi seseorang pasien yang ingin bernafas. Sehingga bukan hanya mengendalikan pernafasan pasien sepenuhnya.

VITAL bisa berfungsi mengurangi kemungkinan pasien mencapai stadium lanjut dari penyakit dan memerlukan bantuan ventilator yang lebih maju.

Sedang Mencari Persetujuan

Seperti yang disebutkan di awal tadi, saat ini NASA sedang mencari persetujuan jalur cepat untuk bisa menyebarluaskan ventilator corona NASA yang bernama VITAL.

Ventilator ini mudah diproduksi secara massal dan cepat. NASA akan mencari jalur persetujuan dari Food and Drug Administration AS.

Administrator pihak NASA menyatakan bahwa lisensi atas produksi dari ventilator ini nantinya akan ditawarkan secara gratis dalam membantu mempercepat distribusi alat bantu pernafasan ke berbagai rumah sakit. 

Upaya ini memang dilakukan dalam rangka mengantisipasi kondisi tanggap darurat untuk menghadapi kemungkinan gelombang kedua dari pandemi Corona.

Penggunaan Ventilator VITAL

Penggunaan ventilator Corona NASA pada pasien Covid-19, terlebih dahulu pasien tersebut harus diinkubasi. Ini merupakan proses medis dengan cara memasukkan tabung endotrakeal lewat mulut atau hidung dalam menghubungkan udara luar dengan paru-paru.

Tabung tersebut akan beroperasi dengan lembut dan mendorong epiglotis. Ini merupakan lipatan jaringan yang ada di atas laring.

Kemudian balon kecil yang berada di tabung bisa mengembang dan akan membuat celah antara paru-paru dan juga tabung menjadi tertutup.

Jika semuanya sudah aman dan berada di lokasi yang tepat, bagian ujung tabung lain akan dipasang pada ventilator agar pasien bisa terbantu pernafasannya.

Meskipun ventilator Corona NASA ini bisa membantu pernafasan pasien, namun tidak menjamin kelangsungan hidup pasien. Karena udara dengan oksigen tinggi yang diberikan bisa merusak paru-paru dan juga organ lainnya seperti organ jantung. (R10/HR-Online)

Beasiswa Garuda, Kuliah Gratis di Luar Negeri bagi Siswa Berprestasi dan Tidak Mampu

Kabar Gembira! Beasiswa Garuda, Kuliah Gratis di Luar Negeri bagi Siswa Berprestasi dan Tidak Mampu

harapanrakyat.com,- Beasiswa Garuda kembali hadir sebagai solusi kuliah gratis di luar negeri bagi pelajar Indonesia berprestasi. Program beasiswa ini terbuka bagi siswa dari keluarga...
Pasca Kebakaran Ponpes di Sumedang, Puluhan Santri Mengungsi ke Tenda Darurat

Pasca Kebakaran Ponpes di Sumedang, Puluhan Santri Mengungsi ke Tenda Darurat

harapanrakyat.com,- Pasca kebakaran Pondok Pesantren (Ponpes) Darul Qur'an Al-Islami, Sumedang, Jawa Barat, 46 orang santri laki-laki terpaksa mengungsi ke tenda darurat. Kebakaran tersebut menghanguskan...
Salah Satu Keluarga Korban Jiwa Pemusnahan Amunisi Kadaluarsa di Garut Meminta Pertanggungjawaban

Salah Satu Keluarga Korban Jiwa Pemusnahan Amunisi Kadaluarsa di Garut Meminta Pertanggungjawaban

harapanrakyat.com,- Salah satu keluarga korban jiwa terkena ledakan saat pemusnahan amunisi kadaluarsa, di Garut, Jawa Barat, menuntut pertanggungjawaban kepada pemerintah. Hal tersebut disampaikan oleh...
Resmi Go Public, Nino Fernandez Unggah Video Bareng Steffi Zamora, Netizen A day in My Life Isinya Steffi Semua

Resmi Go Public, Nino Fernandez Unggah Video Bareng Steffi Zamora, Netizen: “A day in My Life Isinya Steffi Semua”

Setelah ramai isu berpacaran, Nino Fernandez akhirnya mengunggah video kebersamaan dengan Steffi Zamora. Kabar kedekatan dua sejoli ini, sebenarnya sudah tercium sejak terciduk menghadiri...
Cara Mengaktifkan Cookie di iPhone dan Segudang Manfaatnya

Cara Mengaktifkan Cookie di iPhone dan Segudang Manfaatnya

Cara mengaktifkan cookie di iPhone bisa dipraktikkan untuk merasakan sendiri manfaatnya. Namun sebelum melakukan tutorial HP untuk mengaktifkannya, pahami dulu sebenarnya apa itu cookies....
BKPSDM Ciamis Pastikan Seleksi PPPK Tahap Kedua Berjalan Sesuai Prosedur

BKPSDM Ciamis Pastikan Seleksi PPPK Tahap Kedua Berjalan Sesuai Prosedur

harapanrakyat.com,- Pemkab Ciamis, Jawa Barat, melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) memastikan proses seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahap...