Berita Tasikmalaya, (harapanrakyat.com),- Forum Kerukunan Umat Beragama atau FKUB Kota Tasikmalaya masa bakti 2020-2025 di salah satu hotel Kota Tasikmalaya, Senin (6/7/2020).
Walikota Tasikmalaya, H Budi Budiman, mengatakan, dalam menjaga dan memelihara keutuhan persatuan dan kesatuan bangsa diperlukan adanya komitmen seluruh bangsa.
“Komitmen tersebut terutama untuk senantiasa membangun semangat dalam meletakkan pondasi kebersamaan dan kerukunan demi kemakmuran, kesejahteraan seluruh masyarakat,” ujar Budi dalam sambutannya.
Budi juga menyampaikan selamat kepada pengurus FKUB Kota Tasikmalaya yang sudah dikukuhkan.
“Saya mengucapkan selamat kepada pengurus yang telah dikukuhkan sebagai FKUB tahun 2020-2025 semoga dengan kerukunan beragama dapat meningkatkan kesadaran akan nilai-nilai budaya bangsa,” katanya.
Sementara, Kepala Bidang Kesatuan Bangsa Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Tasikmalaya Aip Syarifudin SE pada kesempatan tersebut, membacakan susunan keanggotaan FKUB Kota Tasikmalaya masa bakti 2020-2025.
Susunan Keanggotaan Forum Kerukunan Umat Beragama yakni:
– Ketua: Ketua Forum Pondok Pesantren (FPP) Kota Tasikmalaya.
– Wakil Ketua I: Soni Sonagar S.Ag,M.PdI ( Pengurus Daerah Persatuan Umat Islam (PUI) Kota Tasikmalaya.
– Wakil Ketua II: H Lukmanul Hakim ( Pengurus Daerah Persatuan Umat Islam (Persis) Kota Tasikmalaya
– Sekretaris: Pengurus Daerah Muhammadiyah Kota Tasikmalaya.
– Wakil Sekretaris: Ketua Badan Musyawarah Antar Gereja (BAMAG) Kota Tasikmalaya.
– Bendahara: Moch. Yasir Arafat S.Sy (Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (NU) Kota Tasikmalaya.
– Anggota:
1. Pimpinan Agama Katolik
2. Pimpinan Agama Protestan
3. Pimpinan Agama Khonghucu
4. Pimpinan Agama Buddha.
5. Pimpinan Ponpes An Nur Jarnauziyyah Kecamatan Cipedes Kota Tasikmalaya.
6. Pimpinan Ponpes As Salam Kecamatan Tawang.
7. Pimpinan Ponpes Amanah Kecamatan Mangkubumi
8. Pimpinan Ponpes Persis Benda Kecamatan Cipedes.
9. Pimpinan Ponpes Nurul Iman Kecamatan Indihiang
10. Pimpinan Ponpes Al Irsadiyyah Kecamatan Cihideung.
11. Pimpinan Ponpes Al Mujahidin Kecamatan Cihideung.
(Apip/R7/HR-Online)