Rabu, Mei 21, 2025
BerandaBerita Banjar11 Pasien Positif Covid-19 Dirawat di RSUD Kota Banjar

11 Pasien Positif Covid-19 Dirawat di RSUD Kota Banjar

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Sebanyak 11 pasien positif Covid-19 menjalani perawatan di RSUD Kota Banjar, Jawa Barat. Sebelumnya Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 merilis update Corona Kota Banjar, Senin, 28 September 2020. Dari data Gugus Tugas Covid-19 Kota Banjar, terlihat pasien positif Covid-19 yang masih aktif ada 14 orang.

Ini berarti jumlah warga Kota Banjar yang positif Corona dan belum sembuh 14 orang. Dari jumlah tersebut 3 orang di antaranya menjalani isolasi mandiri. Sementara 11 orang lainnya tengah dirawat di RSUD Kota Banjar.

Dalam data Update Corona Kota Banjar, 28 September 2020, terlihat sampai hari ini jumlah total warga Kota Banjar yang konfirmasi positif Covid-19 sebanyak 34 orang.

Rinciannya, 20 orang sudah dinyatakan sembuh, 1 orang meninggal dunia. Sementara 14 orang lainnya seperti sudah disebutkan masih aktif atau belum sembuh.

Ke-14 orang tersebut, 3 orang di antaranya menjalani isolasi mandiri, yaitu 1 warga Kelurahan Karangpanimbal, Kecamatan Purwaharja. Sementara 2 orang lainnya yang juga menjalani isolasi mandiri adalah warga Kelurahan Waringinsari, Kecamatan Langensari.

Sementara 11 orang yang dirawat di RSUD Kota Banjar, 1 orang warga Kelurahan Jajawar, Kecamatan Banjar. 3 orang dari Kecamatan Pataruman, yaitu dari Kelurahan Batulawang, Kelurahan Hegarsari, dan Kelurahan Mulyasari.

Selanjutnya 4 orang dari Kecamatan Purwaharja, yaitu 2 orang dari Kelurahan Karangpanimbal, 1 orang dari Kelurahan Raharja, dan 1 orang dari Kelurahan Mekarharja.

Sementara dari Kecamatan Langensari, jumlah pasien konfirmasi positif Covid-19 yang saat ini tengah menjalani perawatan di RSUD Kota Banjar ada 3 orang. Dua orang dari Kelurahan Waringinsari, dan 1 orang dari Kelurahan Langensari.

Kasus Kontak Erat Meningkat

Dengan meningkatnya kasus konfirmasi positif Covid-19 di Kota Banjar, jumlah kasus kontak erat juga meningkat. Total ada 220 orang tercatat pernah melakukan kontak erat dengan pasien positif Covid-19.

Sementara untuk kasus suspek, yaitu orang yang menderita gejala pernafasan akut atau ISPA dan dicurigai terpapar Covid-19 sebanyak 11 orang. Dua orang sudah menjalani isolasi mandiri, sementara 9 orang lainnya masih dalam perawatan di Rumah Sakit. (SBH/R7/HR-Online)

Debit Air Sungai Citanduy Naik, Ratusan Rumah di Kertaharja Ciamis Terendam Banjir

Debit Air Sungai Citanduy Naik, Ratusan Rumah di Kertaharja Ciamis Terendam Banjir

harapanrakyat.com,- Ratusan rumah di tiga Dusun di Desa Kertaraharja, Kecamatan Panumbangan, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat terendam banjir luapan Sungai Citanduy, Rabu (21/5/2025). Sungai Citanduy...
184 Kepala Sekolah SD dan SMP di Ciamis Dilantik, Bupati Herdiat Minta BPKD Tingkatkan Tunjangannya

184 Kepala Sekolah SD dan SMP di Ciamis Dilantik, Bupati Herdiat Minta BPKD Tingkatkan Tunjangannya

harapanrakyat.com,- Bupati Ciamis Herdiat Sunarya menekankan guru yang diberi tugas tambahan sebagai kepala sekolah itu memegang peran penting dalam hal memajukan pendidikan. Herdiat pun...
Musrenbang RPJMD Bupati Herdiat Tegaskan Pembangunan Ciamis Harus Terarah, Terukur, dan Berkelanjutan

Musrenbang RPJMD: Bupati Herdiat Tegaskan Pembangunan Ciamis Harus Terarah, Terukur, dan Berkelanjutan

harapanrakyat.com,- Pemkab Ciamis, Jawa Barat, menyusun arah pembangunan 5 tahun kedepan di Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Tahun 2025-2029....
Innalillahi, Lansia di Tasikmalaya Ditemukan Tewas Tenggelam di Sawah yang Kebanjiran

Innalillahi, Lansia di Tasikmalaya Ditemukan Tewas Tenggelam di Sawah yang Kebanjiran

harapanrakyat.com,- Seorang lansia bernama Siti Aminah (75) ditemukan tewas usai tenggelam saat mencari ikan di sawah yang terendam banjir. Musibah tersebut terjadi di Kampung...
Sungai Citanduy Meluap Rendam 1,5 Hektare Area Persawahan di Cihaurbeuti Ciamis

Sungai Citanduy Meluap Rendam 1,5 Hektare Area Persawahan di Cihaurbeuti Ciamis

harapanrakyat.com,- Hujan dengan intensitas tinggi yang melanda wilayah Kecamatan Cihaurbeuti, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, menyebabkan Sungai Citanduy meluap, Rabu (21/5/2025). Akibatnya, 1,5 hektare lebih...
Cuaca Ekstrem di Pangandaran Sebabkan Pohon Tumbang dan Perahu Rusak

Cuaca Ekstrem di Pangandaran Sebabkan Pohon Tumbang dan Perahu Rusak

harapanrakyat.com,- Cuaca ekstrem melanda Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, sejak hari Selasa (20/5/2025) malam. Akibat dari cuaca ekstrem tersebut, menyebabkan sejumlah pohon roboh dan beberapa...