Senin, Mei 5, 2025
BerandaBerita JabarCerita Gubernur Jabar Ridwan Kamil Jadi Relawan Vaksin Covid-19

Cerita Gubernur Jabar Ridwan Kamil Jadi Relawan Vaksin Covid-19

Berita Jabar (Harapanrakyat.com),- Uji coba vaksin Covid-19  telah masuk fase 3 dengan melibatkan 1.620 relawan di Unpad Bandung beberapa waktu lalu. Salah satunya Gubernur Jabar Ridwan Kamil jadi relawan.  Ia pun menceritakan pengalamannya selama jadi relawan Vaksin Covid-19.

Meski bagian dari Pemerintah yang melakukan penanganan langsung, namun ia merelakan menjadi salah satu relawan. Tujuannya untuk meyakinkan masyarakat dan relawan lainnya terhadap uji klinis vaksin tersebut.

Dalam tahap 1 relawan mendapat suntikan yang jumlahnya kurang dari 100 orang. Tahap dua 2 suntikan vaksin untuk relawan yang jumlahnnya 100 sampai 1.000 orang. Dalam tahap 3, penyuntikan vaksin terhadap 1.620 orang.

Ridwan Kamil menceritakan pengalamannya jadi relawan vaksin Covid-19 saat wawancara dengan Jubir Satgas Covid-19 dr Reisa Brotoasmoro pada kanal Youtube Sekretariat Presiden, Jumat kemarin.

Menurut Ridwan Kamil, dalam menjalani menjadi relawan ia harus datang 5 kali kunjungan. Mulai dari tes PCR, rapid test untuk pengkondisian. Kedua kali menerima suntikan tahap 1, kunjungan ketiga menerima suntukan tahap 2, sedangkan pada kunjungan keempat dan lima yakni pengambilan darah untuk mengetahui reaksi dari vaksin tersebut.

“Setelah penyuntikan itu dalam tubuh saya antibody nya banyak atau tidak. Kalau sampai 90 persen itu artinya siap melawan virus Covid-19 ketika terserang. Untuk pengambilan darah selanjutnya pada Desember nanti untuk lihat hasilnya. Kalau berhasil maka produksi vaksin bisa secara massal dan vaksinasi massal,” katanya.

Ridwan Kamil Jadi Relawan Vaksin Covid-19, Yakinkan Masyarakat

Ridwan Kamil mengakui upaya pemerintah dalam memerangi Covid-19 tidak mudah. Saat ini masih ada kelompok masyarakat yang ragu dengan keamanan vaksin. Bahkan ia pun sempat dituding pura-pura dan menyebarkan hoaks ketika Ridwan kamil mengunggah foto ketika pengambilan darah ke akun medsos pribadinya.

“Orang yang tidak paham menyangka saya berbohong. Menurut mereka jarum suntik itu model lama, padahal saat tes vaksin itu memakai jarum suntik modern atau vacutainer,” ucapnya.

Ridwan Kamil menyarankan warga untuk menanyakan dan memahami prosesnya, tidak perlu berkomentar ketika belum paham.  Ia juga meyakinkan masyarakat, sejauh ini tidak merasakan dampak atau efek dari vaksin tersebut ketika Ridwan Kamil jadi relawan Vaksin Covid-19. (R9/HR-Online)

Penyebab Tidak Bisa Repost Story Instagram dan Begini Cara Atasinya

Penyebab Tidak Bisa Repost Story Instagram dan Begini Cara Atasinya

Di era masa kini, berbagi aktivitas melalui postingan Instagram story sudah menjadi bagian dari keseharian yang banyak orang lakukan. Akan tetapi, seringkali muncul masalah...
Bagaimana Suara Asli Dinosaurus, Simak Ulasannya!

Bagaimana Suara Asli Dinosaurus? Simak Ulasannya!

Pernahkah Anda berpikir untuk mengetahui bagaimana suara asli dinosaurus? Mungkin tidak ada satu orang pun di bumi ini yang pernah mendengar suara dinosaurus. Akan...
Longsor di Cisalak Sumedang

Pasca Longsor di Cisalak Sumedang, Warga Trauma hingga Darah Tinggi

Harapanrakyat.com,- Pasca dilanda bencana longsor yang memutus jalan Kabupaten serta permukiman di Dusun Sukaasih, Desa Cisalak, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, masih menyisakan...
Nana Mirdad Dapat Teror Debt Collector, Ternyata Gara-gara Paylater

Nana Mirdad Dapat Teror Debt Collector, Ternyata Gara-gara Paylater

Artis Nana Mirdad baru saja menghebohkan dunia maya. Ini bermula ketika ia mengungkapkan kekesalannya di Story Instagram pasca mendapat teror dari tim debt collector....
Huawei Enjoy 80 Resmi Meluncur, Hadir dengan Baterai Jumbo dan Kamera 50 MP

Huawei Enjoy 80 Resmi Meluncur, Hadir dengan Baterai Jumbo dan Kamera 50 MP

Huawei kembali menunjukkan persaingan di pasar smartphone dengan resmi meluncurkan Huawei Enjoy 80 pada 22 April 2025 lalu. Peluncuran ini mampu memperkuat posisi Huawei...
Sejarah Dekrit Presiden 5 Juli 1959 Sebagai Penyelamat Negara

Sejarah Dekrit Presiden 5 Juli 1959 sebagai Penyelamat Negara

Sejarah dekrit presiden 5 juli 1959 ternyata masih menjadi pertanyaan besar. Sehingga penting sekali kita sebagai generasi muda mengetahuinya. Karena memang tepat pada tanggal...