Jumat, Maret 24, 2023
BerandaBerita CiamisHadiri Peringatan HUT TNI ke-75 Secara Virtual, Ini Pesan Bupati Ciamis

Hadiri Peringatan HUT TNI ke-75 Secara Virtual, Ini Pesan Bupati Ciamis

Berita Ciamis (harapanrakyat.com).- Bupati Ciamis Herdiat Sunarya bersama Wabup Ciamis, Yana D Putra serta unsur Forkopimda, mengikuti upacara HUT TNI ke-75.

Upacara tersebut digelar secara virtual dari Aula Kodim 0613 Ciamis, Senin (5/10/2020).

Selain Bupati Ciamis, hadir juga, Walikota Banjar Ade Uu Sukaesih dan Forkopimda Kota Banjar.

Sementara itu Pangandaran tidak ikut dalam upacara HUT ke-75 TNI, lantaran bersamaan dengan kesibukan pelaksanaan tahapan Pilkada serentak.

Pada kesempatan tersebut, Bupati Ciamis mengucapkan selamat ulang tahun kepada TNI yang ke 75.

“Semoga bisa terus melaksanakan tugas dengan baik, dan terus mengayomi masyarakat,” ujar Herdiat.

Pihaknya pun mendoakan TNI kedepan agar semakin kuat sebagai garda terdepan bela bangsa.

“Dirgahayu, selamat HUT TNI ke- 75. TNI makin jaya,” katanya.

Sementara itu, Walikota Banjar Ade Uu Sukaesih mengatakan, pandemi Covid-19 tidak menghalanginya untuk mengikuti upacara HUT TNI.

Ia pun mengucapkan terimakasih kepada TNI yang telah membantu pemerintah kota Banjar.

“Dirgahayu TNI ke 75, sinergi untuk negeri,” ucapnya.

Dandim 0613 Ciamis, Letkol Czi Dadan Ramdani menyebut, peringatan HUT TNI ke-75 ini beda dengan tahun-tahun sebelumnya.

Pada masa pandemi ini, pelaksanaan upacara terlaksana secara sederhana lewat media virtual.

“Meski terlaksana lewat virtual, kami berharap upacara ini tidak mengurangi kekhidmatan dan kesakralan peringatannya,” katanya. (Jujang/R8/HR Online)

Editor: Jujang