Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan (Yankes) Dinkes Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, dr Eni, mengatakan, bahwa peran orang tua sangat penting untuk mengenalkan protokol kesehatan (Prokes) 3M pada anak. Yaitu memakai masker, mencuci tangan dengan sabun serta menjaga jarak.
Menurutnya, sekarang ini anak-anak menjadi populasi paling retan dan mudah terpapar oleh virus Corona. Seperti penyebaran Covid-19 di Kabupaten Ciamis, hari ini menyerang kepada anak usia 18 tahun ke bawah.
“Melihat data Ciamis yang terkonfirmasi positif Covid-19 sekarang ini, ada beberapa anak usia 1 tahun yang terpapar. Jadi jangan lupa harus terus melakukan prokes dalam keseharian,” terangnya Kepada HR Online, Minggu (11/10/2020).
Untuk itu, lanjutnya, Pemerintah Kabupaten Ciamis dalam bidang pendidikan, sekarang mengeluarkan kebijakan untuk anak sekolah belajar secara daring.
“Orang tua murid jangan salah persepsi dengan adanya kebijakan tersebut. Orang tua bisa memanfaatkan situasi ini untuk kegiatan-kegiatan yang positif untuk anak,” ucapnya.
Selain itu, kali ini Ciamis berada dalam zona oranye, dengan beberapa kecamatan yang peningkatan kasus positifnya meningkat. Seperti Kecamatan Ciamis, Cijeungjing, Rancah dan Sindangkasih.
“Kecamatan tersebut dominannya akhir-akhir ini ada anak-anak yang terkonfirmasi positif Corona. Sekali lagi saya ingatkan, jangan sampai mengabaikan Prokes 3M,” ungkapnya.
Untuk itu, Eni sekali lagi mengingatkan kepada masyarakat Ciamis, bahwa sekolah secara daring bukan berarti libur.
“Jangan salah kaprah tentang belajar secara daring. Sehingga memanfaatkan waktu untuk berwisata, keluar kota ataupun ke daerah yang penyebarannya Covid-19 tinggi,” ucapnya.
Namun, jika orang tua akan melakukan perjalanan atau bepergian ke luar rumah, jika tidak penting sebaiknya jangan membawa anaknya.
“Kalaupun orang tua terpaksa harus membawanya, maka tetap memperhatikan Prokes yaitu 3M,” tegasnya.
Eni menambahkan, kebiasaan PHBS menjadi kunci utama dalam memerangi wabah Corona. Dan juga penerapan kebiasaan baru, seperti memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak.
“Jadi orang tua harus terus mengingatkan kepada anak tentang 3M,” pungkasnya. (Fahmi/R5/HR-Online)
Editor : Adi Karyanto