Selasa, Mei 6, 2025
BerandaBerita TasikmalayaPekerja Wanita di Tasikmalaya Tewas Tergiling Mesin Pengupas Kayu

Pekerja Wanita di Tasikmalaya Tewas Tergiling Mesin Pengupas Kayu

Berita Tasikmalaya (harapanrakyat.com),- Pekerja wanita di Tasikmalaya, Jawa Barat, tewas di pabrik kayu tempatnya bekerja, setelah tubuhnya terseret mesin pengupas kayu, Jum’at (13/11/2020).

Korban bernama Idah Jubaedah (30), warga Kawalu, Kota Tasikmalaya. Ia merupakan pekerja wanita pada sebuah pabrik kayu daerah Kawalu.

Jasad korban terlihat mengenaskan akibat tertarik mesin pengupas kayu. Bagian kepalanya mengalami luka parah. Kuat duagaan kecelakaan ini terjadi akibat kerudung korban masuk ke mesin pengupas kayu. Sehingga tubuhnya tertarik hingga meninggal dunia.

Aceng, saksi mata yang juga rekan kerja korban, mengatakan, bagian kepala dan wajah korban hancur setelah tubuhnya terseret masuk ke mesin pengupas kayu.

Korban pun langsung dievakuasi ke RSUD dr. Soekardjo, Kota Tasikmalaya. Polisi yang datang ke lokasi langsung memasang garis polisi dan melakukan olah TKP.

“Pada saat itu saya lagi ambil kayu. Begitu kembali ternyata korban sudah tertarik mesin dengan kepala rusak,” ungkap Aceng.

Baca Juga : Kebakaran Hebat Hanguskan Pabrik Kayu di Pamarican Ciamis

Ia juga menuturkan, waktu itu korban baru bekerja setelah istirahat makan siang. Seperti biasanya, korban bertugas pada bagian pengupasan kayu. Kemudian diolah menjadi triplek.

Korban yang sedang bekerja tiba-tiba kain kerudungnya masuk ke mesin hingga tubuhnya ikut ketarik ke bagian mesin. Hanya dalam hitungan detik, tubuh dan bagian kepala pekerja wanita di Tasikmalaya itu hancur oleh mesin. 

Aceng yang melihat kejadian tersebut berusaha menolong dengan mematikan mesin, tapi kondisi korban sudah tidak bernyawa. Akhirnya Aceng dan rekan kerja lainnya melapor ke kepolisian Polsek Kawalu.

Kapolsek Kawalu, Kompol. Naryono, mengatakan, peristiwa nahas itu terjadi akibat kerudung korban tertarik dan masuk ke mesin pengupas kayu. Sehingga, tubuh korban ikut tertarik dan terkena mesin.

Saat ini petugas kepolisian masih melakukan penyelidikan. Operasional pabrik pun berhenti untuk sementara waktu. Polsek Kawalu, Polres Tasikmalaya Kota kini menangani kasus tersebut. (Apip/R3/HR-Online)

Editor : Eva Latifah

Acer Nitro Lite, Laptop Gaming Berteknologi AI

Acer Nitro Lite, Laptop Gaming Berteknologi AI

Acer kembali menghadirkan laptop gaming dari jajaran lini Nitro, yakni Nitro Lite (NL16-71G). Perangkat ini dirancang khusus untuk para casual gamer sekaligus mendukung kreativitas...
Bripda Rizak Aril Zakri Harumkan Polres Pangandaran, Raih Juara 2 Kejuaraan Panahan Tingkat Nasional

Bripda Rizak Aril Zakri Harumkan Polres Pangandaran, Raih Juara 2 Kejuaraan Panahan Tingkat Nasional

harapanrakyat.com,- Bripda Rizak Aril Zakri, anggota muda personel Polres Pangandaran berhasil meraih Juara 2 kategori Recurve Umum Putra Beregu dalam ajang Banyumas Indoor Open...
Persib Bandung Juara Liga 1, Bobotoh Aswaja Kota Banjar Sebut Rasa Senang Bercampur Sedih, Kok Bisa?

Persib Bandung Juara Liga 1, Bobotoh Aswaja Kota Banjar Sebut Rasa Senang Bercampur Sedih, Kok Bisa?

harapanrakyat.com,- Persib Bandung menjadi juara BRI Liga 1 2024/2025. Rasa bahagia Bobotoh Aswaja Kota Banjar, Jawa Barat, tak bisa terbendung. Untuk mengungkapkan rasa bahagia...
Persib Juara Liga 1 2024-2025, Bojan Hodak Torehkan Sejarah Ikuti Jejak Abah Tohir

Persib Juara Liga 1 2024-2025, Bojan Hodak Torehkan Sejarah Ikuti Jejak Abah Tohir

Gagalnya Persebaya Surabaya meraih kemenangan atas Persik Kediri, membuat Persib Bandung menjadi juara Liga 1 musim 2024-2025. Laga antara Persebaya vs Persik pekan ke-31...
3 Bulan Tunjangan Rumdin DPRD Kota Banjar Belum Dibayarkan, Pemkot Sebut Tunggu Perubahan Perwal 

3 Bulan Tunjangan Rumdin DPRD Kota Banjar Belum Dibayarkan, Pemkot Sebut Tunggu Perubahan Perwal 

harapanrakyat.com,- Tunjangan perumahan dinas dan tunjangan transportasi bagi Pimpinan dan Anggota DPRD Kota Banjar, Jawa Barat, sudah tiga bulan ini belum turun. Hal itu...
TPT Jalan Lintas Kawali-Sukadana Ciamis Ambruk, Pengendara Wajib Ekstra Hati-Hati

TPT Jalan Lintas Kawali-Sukadana Ciamis Ambruk, Pengendara Wajib Ekstra Hati-Hati

harapanrakyat.com,- Tembok Penahan Tanah (TPT) jalan lintas Kawali-Sukadana, tepatnya di Dusun Banjaransari, Desa Selacai, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, ambruk nyaris memakan badan...