Minggu, Mei 4, 2025
BerandaBerita CiamisTerekam CCTV, Pelaku Pencurian di Pasar Banjarsari Ciamis Ditangkap

Terekam CCTV, Pelaku Pencurian di Pasar Banjarsari Ciamis Ditangkap

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Pasca kejadian pencurian minyak di Kios Pasar Banjarsari, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, yang terekam kamera CCTV, aparat Kepolisian langsung bertindak. Pihak Kepolisian juga menangkap pelaku yang diduga sebagai pelaku pencurian di Pasar Banjarsari. Aksi pelaku sempat terekam kamera pengintai yang sengaja dipasang oleh pemilik kios.

Kapolsek Banjarsari Polres Ciamis, AKP Badri, mengaku akan terus melanjutkan proses penyelidikan terhadap kedua pelaku yang kini telah diamankan Kepolisian.

“Sampai saat ini kami sudah mengamankan kedua pelaku yang diduga telah melakukan pencurian di kios milik H. Ute. Kami juga tengah melakukan penyidikan dan pemeriksaan terhadap kedua pelaku,” katanya, Jumat (13/11/2020).

Polsek Banjarsari sendiri saat ini baru menerima satu aduan dari warga pasar yang menjadi korban pencurian. Jenis pelaporan kehilangan barang dagangan berupa minyak.

“Bisa saja nanti jumlah pelapor akan bertambah seiring seringnya terjadi kehilangan di dalam pasar Banjarsari. Kita akan terus melakukan penyelidikan apakah pelaku merupakan orang yang sama atau bukan,” terangnya.

Baca Juga: Geger, Aksi Maling di Pasar Banjarsari Ciamis Terekam CCTV

Badri juga mengatakan, pihaknya akan menerjunkan beberapa anggota dari Polsek Banjarsari untuk melakukan patroli malam di wilayah pasar. Hal itu untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan lain.

“Kami juga sudah berkoordinasi dengan kepala UPTD Pasar Banjarsari guna membahas peningkatan keamanan. Terutama saat malam hari, kami juga menyarankan agar semua pintu pasar dipasang kamera CCTV. Mengingat pintu di pasar ada sekitar 34 pintu,” katanya.

UPTD Pasar Banjarsari Fasilitasi Warga Korban Pencurian

Sebelumnya, dua orang pelaku pencurian minyak di dalam drum sempat terekam kamera pengintai CCTV yang sengaja dipasang oleh pemilik toko. Dari kejadian tersebut, pemilik toko pun langsung melaporkan kasus tersebut ke pihak Kepolisian Sektor Banjarsari. 

Kepala UPTD wilayah pasar Banjarsari, Heliana Arif  Soeratman mengatakan, pihaknya akan siap untuk memfasilitasi dan melakukan pendampingan untuk melakukan pelaporan jika ada warga pasar yang mengaku pernah menjadi korban pencurian.

“Dari informasi yang berkembang saat ini, memang banyak kejadian kejadian semacam ini, bahkan kami juga kerap mendapatkan laporan lisan terkait kejadian itu. Maka dari itu, saya akan siap untuk mendampingi mereka jika ingin melakukan pengaduan kepada pihak Kepolisian,” katanya.

Dengan adanya kejadian tersebut, kata Heliana, pihaknya berencana akan segera melakukan pertemuan dengan para pengurus Perhimpunan Pedagang Pasar Banjarsari (P3B). Pertemuan tersebut untuk  membahas kejadian pencurian yang saat ini tengah ditangani oleh pihak Kepolisian. 

“Insyaallah dalam waktu dekat kami akan melakukan musyawarah dengan pengurus serta jajaran anggota (P3B) untuk mencari solusi agar kejadian serupa tidak terulang kembali,” pungkasnya. (Suherman/R7/HR-Online)

Editor: Ndu

Orang tua takut-takuti anak dengan barak militer di Jabar

Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Tanggapi Orang Tua yang Takut-takuti Anak dengan Barak Militer

harapanrakyat.com,- Belakangan ini, beredar di media sosial potret sejumlah orang tua memposting kegiatan anaknya sembari menggunakan nama Dedi Mulyadi dan program barak militer sebagai...
Pendidikan siswa di barak militer Jabar

Dedi Mulyadi Tahan Tangis Saat Tunjukkan Momen Pendidikan Siswa di Barak Militer, Warganet Ikut Terharu

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, membagikan momen haru saat mendampingi puluhan siswa SMP di Purwakarta menjalani pembinaan di barak militer. Ia tampak menahan...
Truk di Garut hantam rumah dan pohon sampai rungkad

Gegara Pengemudi Ngantuk, Truk di Garut Hantam Benteng Rumah dan Pohon sampai Rungkad

harapanrakyat.com,- Sebuah truk di Garut, Jawa Barat, Minggu (4/5/2025) mengalami kecelakaan tunggal. Truk tersebut menabrak sebuah benteng rumah hingga jebol hingga merobohkan pohon tua....
Ole Romeny

Jelang Laga Timnas Lawan China, Ole Romeny Minta Masyarakat Indonesia Nonton di GBK

Timnas akan berhadapan dengan China dalam laga kesembilan grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Penyerang Timnas Indonesia, Ole Romeny meminta dukungan penuh...
Status Tanggap Darurat Bencana

Pergerakan Tanah Ancam 13 Rumah, Pemda Sumedang Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kabupaten Sumedang, menetapkan status tanggap darurat bencana selama 7 hari kedepan, dalam penanganan pergerakan tanah yang mengakibatkan longsor di Dusun Sukaasih, Desa...
Bencana Pergerakan Tanah di Sumedang

Bencana Pergerakan Tanah di Sumedang, Jalan Kabupaten Terputus dan 13 Rumah Warga Terancam

harapanrakyat.com,- Bencana pergerakan tanah di Sumedang, Jawa Barat, terjadi saat hujan deras mengguyur sejak Sabtu (3/5/2025) petang hingga Minggu (4/5/2025) dinihari tadi. Akibat pergerakan...