Selasa, Mei 6, 2025
BerandaBerita TasikmalayaSatu Rumah di Rajapolah Tasikmalaya Ludes Terbakar

Satu Rumah di Rajapolah Tasikmalaya Ludes Terbakar

Berita Tasikmalaya, (harapanrakyat.com),- Satu rumah warga Kampung Sindangasih, RT 03/07, Desa Sukanagalih, Kecamatan Rajapolah, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, ludes terbakar, Sabtu (5/12/2020).

Diduga, rumah panggung milik Muldianti ludes terbakar tersebut, akibat korsleting arus listrik.

Si Jagi Merah dengan cepat meludeskan rumah Muldianti, selain terbuat dari bilik dan kayu, juga ditambah hembusan angin yang cukup besar. Sehingga, membuat api dengan cepat menjalar.

Meski seisi rumah ikut ludes terbakar, namun beruntung empat penghuni rumah berhasil selamat.

“Barang yang tersisa dari kebakaran ini tidak ada. Semua barang berharag pokoknya gak ada yang tersisa, semuanya habis terbakar oleh api. Hanya baju yang saya kenakan saja yang tersisa,” ujarnya kepada HR Online.

Sementara untuk mencegah api menjalar ke rumah lain, maka warga sekitar dengan sigap memadamkan api, meski hanya menggunakan alat pemadam seadanya.

Muldianti mengungkapkan, api yang membuat rumahnya ludes terbakar itu terjadi sekitar pukul 11:30 WIB.

“Kebetulan di dalam rumah itu tidak ada siapa-siapa, karena saya bersama keluarga sedang berada main ke rumah saudara,” ungkapnya.

Karena rumahnya rata dengan tanah, akhirnya Muldianti bersama keluarganya untuk sementara tinggal di rumah saudaranya.

“Dengan kejadian kebakaran ini semoga tergantikan yang lebih-lebih lagi,” pungkasnya. (Apip/R5/HR-Online)

Program TMMD ke-124 Resmi Dibuka di Desa Pamulihan Sumedang, Wujud Sinergi TNI dan Masyarakat untuk Pembangunan Merata

Program TMMD ke-124 Resmi Dibuka di Desa Pamulihan Sumedang, Wujud Sinergi TNI dan Masyarakat untuk Pembangunan Merata

harapanrakyat.com, - Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-124 Tahun Anggaran 2025 resmi berlangsung di Desa Pamulihan, Kecamatan Situraja, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Selasa...
Kartu Merah Ciro Alves

Persib Bandung Ajukan Banding Perkara Kartu Merah Ciro Alves

Secara resmi Persib Bandung mengajukan banding atas kartu merah Ciro Alves. Ciro memang dapat kartu tersebut saat bertanding melawan Malut United. Pelatih Persib Bandung, Bojan...
administrasi tanah

Pemkot Cimahi Fasilitasi Pengadministrasian Tanah Ulayat Warga Cireundeu

harapanrakyat.com - Pemkot Cimahi, Jawa Barat, memfasilitasi percepatan administrasi sebagian tanah wilayah milik masyarakat Cireundeu menjadi tanah ulayat. Hal itu sebagai kepedulian Pemkot Cimahi...
Ahli Geologi Unpad Ungkap Fakta Mengejutkan di Balik Pergerakan Tanah di Cisalak Sumedang

Ahli Geologi Unpad Ungkap Fakta Mengejutkan di Balik Pergerakan Tanah di Cisalak Sumedang

harapanrakyat.com,- Fenomena pergerakan tanah yang mengakibatkan longsor hingga memutus jalan Kabupaten di Dusun Sukaasih, Desa Cisalak, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Sumedang Jawa Barat, menyita perhatian...
Oppo K12s Resmi Rilis, Hadir dengan Baterai Jumbo 7000 mAh

Oppo K12s Resmi Rilis, Hadir dengan Baterai Jumbo 7000 mAh

Oppo kembali meluncurkan produk baru di jajaran keluarga K12. Adapun produk tersebut adalah Oppo K12s. Smartphone ini resmi dirilis pada tanggal 22 April 2025...
Prestasi Gemilang, Ciamis Jadi Juara 1 Apresiasi Rumah Data Kependudukan Tingkat Jabar, Wakili ke Tingkat Nasional

Prestasi Gemilang, Ciamis Jadi Juara 1 Apresiasi Rumah Data Kependudukan Tingkat Jabar, Wakili ke Tingkat Nasional

harapanrakyat.com,- Kabupaten Ciamis menorehkan prestasi gemilang dalam apresiasi Rumah Data Kependudukan di tingkat Jawa Barat tahun 2025. Kabupaten Ciamis melalui Rumah Dataku Desa Payung...