Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Warga Dusun Yasaratu, Desa Kertajaya, Kecamatan Mangunjaya, Kabupaten Pangandaran resah dengan kondisi tanggul Sungai Citanduy yang kian memprihatinkan.
Pasalnya, sungai yang kini tengah surut justru menimbulkan longsor pada bagian tanggul. Bahkan, panjangnya mencapai sekitar 20 meter yang mengalami amblas.
Kepala Desa Kertajaya, Ahmad, mengatakan, pihaknya bersama warga sudah beberapa kali memperbaiki tanggul tersebut. Namun, karena kuatnya debit air sehingga rusak kembali lantaran tergerus aliran sungai.
“Saat ini tinggal beberapa meter lagi, bahkan nyaris jebol,” katanya kepada HR Online, Rabu (3/2/2021).
Baca juga: Gempa Cilacap 4,3 SR, Getarannya Dirasakan Warga Pangandaran
Ahmad menambahkan, bila tanggul tersebut jebol dapat mengakibatkan banjir sejumlah desa di sekitar lokasi, seperti Maruyungsari, Paledah dan Sukanagara Kecamatan Padaherang.
Pihaknya pun berharap agar pemerintah melalui pihak terkait supaya segera memperbaikinya.
Arya, salah satu warga, juga mengatakan hal senada. Masyarakat sekitar bersama pemerintah setempat berulangkali memperbaiki tanggul yang kian hari makin menipis akibat abrasi.
“Kalau tidak segera mendapatkan perbaikan lebih serius, bisa jadi ada 4 desa yang terdampak bila jebol tanggulnya. Kami harap antisipasi harus sejak sekarang sebelum hal yang tidak kita inginkan terjadi,” pungkasnya. (Entang/R6/HR-Online)
Editor: Muhafid