Minggu, Mei 4, 2025
BerandaBerita TasikmalayaWagub Jabar Turun Tangan Selesaikan Kisruh Galian Pasir di Tasikmalaya

Wagub Jabar Turun Tangan Selesaikan Kisruh Galian Pasir di Tasikmalaya

Berita Tasikmalaya (harapanrakyat.com),- Wakil Gubernur (Wagub) Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum, langsung turun tangan menyelesaikan kisruh galian pasir di kaki Gunung Galunggung.

Bukan hanya itu, Wagub Jabar juga terjun langsung ke lokasi penambangan pasir yang berada di Kampung Leuweng Keusik, Desa Padakembang, Kecamatan Padakembang, Kabupaten Tasikmalaya, Minggu (7/3/2021).

Sebelumnya, galian pasir kaki Gunung Galunggung tersebut, sempat memanas. Yaitu, antara warga yang menolak galian C, dengan pengusaha tambang pasir yakni CV Trican.

Bahkan, ribuan warga yang peduli Gunung Galunggung sempat menggelar aksi ke DPRD Kabupaten Tasikmalaya beberapa hari yang lalu. Mereka menuntut untuk agar galian pasir tersebut berhenti beroperasi.

“Menurut warga, katanya diduga ada pemalsuan tanda tangan. Apabila terbukti ada dugaan pemalsuan tanda tangan warga, maka ajukan ke penegak hukum. Negara kita negara hukum,” katanya, Minggu (7/3/2021).

Setelah melakukan musyawarah dengan para tokoh dan warga setempat, kedua belah pihak sepakat membuat surat pernyataan.

“Isi dari kesepakatan tersebut, yaitu menghentikan sementara proses penambangan galian pasir. Adapun penutupan sementara sampai dengan adanya kajian dan keputusan dari pihak Pemerintah Provinsi Jawa Barat,” terangnya.

Baca Juga : Penambangan Galian C di Kota Tasikmalaya Semakin Marak

Sementara itu, Kepala Dinas ESDM Pemprov Jawa Barat, Bambang Tirtoyuliono menduga, bahwa akar permasalahan kisruh tersebut itu ada di tingkat pemerintah kabupaten/kota.

“Sebab, sebelum Pemprov Jabar mengeluarkan izin untuk penambangan atau galian pasir, terlebih dulu harus ada skrining dari pemda setempat,” jelasnya.

Menurutnya, semua izin tidak akan keluar apabila masih ada kekurangan dalam  persyaratan. Selain itu, masyarakat juga harus memberikan pertimbangan kepada pemerintah daerah terkait izin.

Baca Juga : Puluhan Warga Gunung Nangka Kota Tasikmalaya Ontrog Lokasi Galian C

Bahkan, pihaknya sudah melakukan komunikasi dengan Dirut ESDM, yang kemudian nantinya akan menurunkan personel dari kementerian dan instansi terkait. “Selain itu, kami juga akan membuat tim untuk penyelesaian dari permasalahan ini,” pungkasnya. (Apip/R5/HR-Online)

CMF Phone 2 Pro Resmi Rilis dengan Desain Ramping dan Harga Terjangkau

CMF Phone 2 Pro Resmi Rilis dengan Desain Ramping dan Harga Terjangkau

Sub-merek Nothing, CMF, secara resmi telah meluncurkan CMF Phone 2 Pro secara global dalam sebuah acara besar di India. Produk tersebut adalah ponsel pintar...
Sejarah Kue Apem Putih, Sudah Ada dari Zaman Kerajaan Banten

Sejarah Kue Apem Putih, Sudah Ada dari Zaman Kerajaan Banten

Sejarah kue apem putih sangat menarik. Keberadaan apem putih ini cukup familiar untuk warga Pandeglang, Banten. Selain itu, makanan tradisional ini juga memang sudah...
Asus ROG Zephyrus G15 2025

Asus ROG Zephyrus G15 2025, Laptop Ramping dan Canggih

Asus ROG Zephyrus G15 2025 adalah salah satu laptop baru yang dikenalkan awal tahun ini. Asus memperkenalkan perangkat elektronik ini dalam acara tahunan CES...
Jari Tangan Bengkak karena Cincin Susah Dilepas, Warga Tasikmalaya Minta Pertolongan ke Damkar

Jari Tangan Bengkak karena Cincin Susah Dilepas, Warga Tasikmalaya Minta Pertolongan ke Damkar

harapanrakyat.com,- Seorang ibu datang mengendarai sepeda motor matic bersama anaknya ke Markas Damkar Kota Tasikmalaya di Kecamatan Bungursari. Ia sengaja meminta tolong lantaran jari...
Diduga Faktor Ekonomi, Warga Bojongkantong Banjar Nekat Akhiri Hidup Bikin Geger, Tinggalkan 2 Anak yang Masih Kecil 

Diduga Faktor Ekonomi, Warga Bojongkantong Banjar Nekat Akhiri Hidup Bikin Geger, Tinggalkan 2 Anak yang Masih Kecil 

harapanrakyat.com,- Warga di Kelurahan Bojongkantong, Kecamatan Langensari, Kota Banjar, Jawa Barat geger adanya seorang perempuan yang diduga nekat mengakhiri hidup di rumahnya. Peristiwa yang...
Mengenal Fenomena Hujan Meteor Eta Aquarids yang Terjadi Setiap Bulan Mei

Mengenal Fenomena Hujan Meteor Eta Aquarids yang Terjadi Setiap Bulan Mei

Hujan meteor adalah salah satu fenomena astronomi memukau dan layak menjadi momen istimewa yang dinantikan semua orang. Salah satu fenomena yang bakal hadir sebentar...